Bambang Widjojanto Kini Dapat Pengamanan Khusus Tertutup

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bahwa saat ini Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto mendapatkan pengamanan khusus. Pengamanan khusus ini didapatkan Bambang setelah penahanannya ditangguhkan oleh penyidik Bareskrim Mabes Polri.
"Ada pengamanan secara tertutup," ujar Deputi Pencegahan KPK Johan Budi saat dihubungi, Sabtu, (24/1).
Johan tidak menjelaskan secara rinci pengamanan seperti apa yang dimaksudkan untuk Bambang. Termasuk jenis satuan aparat yang diminta untuk menjaga Bambang. Saat dikonfirmasi, satuan itu berasal dari TNI, Johan enggan menjawabnya.
"Saya enggak tahu. Pokoknya namanya pengamanan tertutup. Pengamanan yang tidak terlihat," tegas Johan.
Saat ini sendiri di sekitar gedung KPK juga dijaga oleh sejumlah aparat TNI berpakaian preman. Mereka berjaga di hampir setiap sudut gedung di Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan tersebut. (flo/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bahwa saat ini Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto mendapatkan pengamanan khusus. Pengamanan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- QRIS Simbol Kedaulatan Digital Indonesia, Hanif Dhakiri: Bukan Semata Alat Pembayaran
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana