Bamsoet Bilang Indonesia Akan Masuk Peringkat 5 Ekonomi Terkuat Dunia, Ini Alasannya

Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini menerangkan, salah satu faktor kekuatan ekonomi Indonesia adalah konsumsi rumah tangga yang membaik.
Bukan hanya itu, terputusnya mata rantai penyebaran virus Covid-19 juga telah mengembalikan kepercayaan investor terhadap Indonesia.
"Indikator lain bisa dilihat dari penilaian lembaga pemeringkat Standard and Poor’s yang melaporkan peningkatan outlook Indonesia dari negatif menjadi stabil," ungkap ketua umum IMI tersebut.
Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila ini menambahkan, selain basis fundamental ekonomi, terdapat berbagai potensi lain yang dapat mengantarkan Indonesia menuju peringkat 5 besar kekuatan ekonomi dunia.
Misalnya, besarnya jumlah penduduk yang mencapai 270 juta jiwa.
Sebanyak 20 persen di antaranya atau 50-60 juta jiwa tergolong kelas menengah.
"Indonesia mengalami masa keemasan bonus demografi karena usia produktif (15-64 tahun) mendominasi jumlah penduduk di dalam negeri," tandas Bamsoet. (mrk/jpnn)
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo optimistis Indonesia bakal masuk peringkat 5 kekuatan ekonomi dunia
Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi
- 3 Juta Lulusan SMA/SMK Menganggur, Waka MPR: Berbagai Langkah Harus Segera Diambil
- HNW Usulkan ke Prabowo Terbitkan Keppres yang Tetapkan 3 April sebagai Hari NKRI
- Danantara dan Komitmen Presiden Bagi Hilirisasi SDA-Tanaman Pangan
- Waka MPR Dorong Pemda Proaktif Sosialisasikan Persyaratan SPMB 2025 Secara Masif
- Waka MPR Sebut Inisiatif Putra Prabowo Temui Megawati Meneduhkan Dinamika Politik
- Johan Rosihan PKS: Idulfitri jadi Momentum Membangun Negeri dengan Akhlak