Bamsoet Bilang Trofi Free Fly Mirip Piala Pembalap MotoGP Mandalika, Keren
jpnn.com, BALI - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengapresiasi hasil karya Tuksedo Studio Bali dalam membuat piala atau trofi khusus bagi para juara lomba Free Fly Piala Ketua MPR yang dilaksanakan pada 26-27 Maret 2022 di Bali.
Pria yang akrab disapa Bamsoet itu menyebut desain masing-masing trofi berbentuk burung, memiliki filosofi keindahan, kebebasan sekaligus keelokan corak yang dimiliki.
"Trofi bagi juara lomba Free Fly Piala Ketua MPR RI ini sama dengan yang diberikan kepada para juara pembalap motor dunia MotoGP di Mandalika," ungkap Bamsoet seusai menerima pemilik Tuksedo Bali Pudji Handoko, di Bali, Sabtu (26/3).
Dia menjelaskan trofi dibuat secara handmade oleh para seniman Indonesia di Tuksedo Studio Bali.
Sehingga mampu meninggalkan kesan mendalam bagi para juara yang menerimanya, maupun bagi penggemar burung free fly pada umumnya.
"Ini menjadi bukti nyata betapa hebatnya talenta serta potensi para pekerja seni di Bali," ungkapnya.
Pria yang doyan geber Moge itu mengatakan bahan dasar trofi itu menggunakan aluminium dan stainless steel sebagai representasi dari Tuksedo Studio Bali.
Tuksedo Studio Bali sendiri merupakan spesialis manufaktur mobil klasik yang dibuat secara handmade.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengatakan bahwa trofi juara Free Fly Piala Ketua MPR RI ini mirip dengan piala MotoGP Mandalika.
- Wakil Ketua MPR: Kualitas Pendidikan Harus jadi Perhatian Semua Pihak
- Prabowo Selamatkan Sritex, Eddy Soerparno: Ini Bentuk Nyata Presiden
- Pejabat Komdigi Lindungi Judol, Eddy Soeparno: Merusak Generasi Muda
- Ibas Soroti Isu Kekerasan Seksual: KIta Harus Speak Up, Waspada, dan Berani Melapor
- Lestari Moerdijat: Keberlangsungan Industri Media Butuh Dukungan Negara
- Ibas Demokrat Ajak Anak Muda Jangan Suka Flexing, Jadilah Kreatif dan Produktif