Bamsoet Dorong Seluruh Parpol Bergabung dalam Koalisi Pemerintahan Prabowo-Gibran
jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR sekaligus Waketum Partai Golkar Bambang Soesatyo alias Bamsoet memberikan apresiasi atas pertemuan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid dengan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslan.
Pertemuan kedua tokoh tersebut berlangsung di acara open house yang diadakan di kediaman Rosan Roeslani.
Pertemuan keduanya diharapkan mampu menjembatani parpol yang mendukung Prabowo, serta parpol yang mendukung Ganjar untuk bersatu dan bergabung dalam pemerintahan ke depan.
"Akhirnya dua sahabat bersama kembali setelah beberapa lama berada dalam dua kubu yang berbeda. Saya berharap pertemuan keduanya bisa menjembatani dua kubu yang bertarung pada Pilpres 2024 lalu untuk bersatu dalam koalisi besar pemerintahan Presiden Prabowo," ujar Bamsoet, Kamis (11/3).
Bamsoet mengingatkan di dalam dunia politik agar politikus tidak boleh gampang terbawa perasaan.
Sebab, menurut Bamsoet, politik ibarat sebuah 'permainan'. Jadi, ketika sebuah permainan usai, maka semua pemain harus kembali bersatu.
"Di dunia politik dikenal pameo no hard feeling. Jangan mudah sakit hati. Karena sesungguhnya 'politics is the games'. Kemenangan dan kekalahan merupakan bagian dari kehidupan setiap orang. Dalam politik kita bisa mati berkali-kali dan hidup berkali-kali," ujar Bamsoet.
Dia berharap dalam pemerintahan Prabowo Subianto ke depan tidak ada parpol yang menjadi oposisi.
Ini harapan Bamsoet dengan adanya pertemuan Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid dengan Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslan
- Tinjau Makan Bergizi Gratis di Kota Bogor, Waka MPR Eddy Soeparno Tekankan Hal Ini
- Lestari Moerdijat: Tingkatkan Deteksi Dini & Kesiapsiagaan Hadapi Ancaman Bencana
- DKPP Periksa Ketua-Anggota KPU, Ini Perkaranya
- Biaya Haji 2025 Turun, HNW: Alhamdulillah, Membuahkan Hasil
- Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno Peringatkan Ini
- Agus Widjajanto Sebut Ada Dorongan agar Mbak Tutut Kembali Bergabung ke Partai Golkar