Bamsoet Dorong Terus Pencarian Korban yang Belum Ditemukan
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo menyampaikan rasa keprihatinan mendalam atas bencana tsunami akibat erupsi Gunung Anak Krakatau di Selat Sunda, Banten. Dia juga ikut berbela sungkawa terhadap keluarga korban yang ditinggalkan.
Bambang mendorong Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP), BNPB, BPBD, bersama Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kementerian Sosial (Kemensos) untuk terus melakukan pencarian korban tsunami di Serang, Banten, yang masih belum ditemukan. "Serta melakukan evakuasi terhadap warga ke daerah yang dianggap aman," kata Bambang, Minggu (23/12).
Bambang mendorong Kemensos segera turun ke lokasi untuk mengoordinasikan bantuan dan pertolongan, serta mengidentifikasi kebutuhan bagi warga yang berdampak tsunami di tempat pengungsian.
"Mendorong Kementerian Kesehatan (Kemenkes) untuk segera membuka posko kesehatan guna memberikan pertolongan bagi warga yang menderita luka-luka," lanjut politikus Partai Golkar yang karib disapa Bamsoet itu.
Selain itu, dia mendorong Kementerian Perhubungan melalui Kepala Pelabuhan Merak dan PT. ASDP Indonesia Ferry untuk memberikan solusi bagi kapal yang mengalami kesulitan bersandar dengan memperhatikan kenyamanan dan keamanan penumpang.
Mendorong BMKG untuk terus memberikan informasi mengenai kondisi terkini baik situasi cuaca, ketinggian laut, serta kemungkinan terjadinya erupsi kembali anak gunung Krakatau melalui media cetak, siber, dan siaran, maupun SMS broadcast.
"Hal ini guna memudahkan masyarakat dalam mendapatkan informasi, serta aktif memberikan informasi tersebut kepada lembaga transportasi darat, laut, sungai, danau, dan udara," katanya.
Mendorong Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Pemerintah Daeah (Pemda) bersama BPBD untuk melakukan sosialiasi kepada masyarakat mengenai langkah-langkah evakuasi atau penyelematan diri jika terjadi bencana di lingkungannya seperti memperbanyak simulasi evakuasi bencana.
Ketua DPR Bambang Soesatyo mendorong pemerintah agar gencar melakukan pencarian korban tsunami di Banten dan Lampung Selatan yang belum ditemukan.
- Catatan Politik Senayan: Penegakan Hukum yang Tidak Melecehkan Rasa Keadilan
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Bamsoet Dorong Industri Penjualan Langsung untuk Mengatasi Pengangguran di Indonesia
- Bamsoet Dorong Industri Penjualan Langsung untuk Mengatasi Pengangguran di Indonesia
- Bamsoet: Prabowo Menyambut Baik Keputusan MPR Terkait Bung Karno, Soeharto, dan Gus Dur
- TAP MPR II/2001 Sudah Tidak Berlaku, Bamsoet Desak Segera Pulihkan Nama Baik Gus Dur