Bamsoet: Faunaland jadi Jendela Fauna Indonesia

jpnn.com, BEKASI - Ketua MPR Bambang Soesatyo mengunjungi penangkaran dan pengembangbiakan satwa PT Faunaland Indonesia milik Danny Gunalen dan Ruddy Salim, di Bekasi, Jumat (3/9).
Dalam kesempatan itu, Bamsoet menyampaikan, apresiasi perlu diberikan kepada berbagai pihak yang konsisten menjalankan penangkaran dan pengembangbiakan satwa.
Sebab upaya tersebut sesuai ketentuan Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistem.
Ketua DPR RI ke-20 ini menjelaskan, selain memiliki penangkaran dan pengembangbiakan satwa, PT Faunaland Indonesia juga mengelola kebun binatang, Faunaland Ancol, di kawasan Ecopark Ancol, Jakarta, sebagai bagian dari pendidikan, konservasi, dan wisata satwa.
"Faunaland telah menjadi Jendela Fauna Nusantara," kata Bamsoet.
Faunaland memiliki koleksi satwa dari berbagai daerah yang terbagi dalam berbagai zona.
Mulai dari Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Maluku, Papua, serta Nusa Tenggara dan Bali.
"Faunaland juga telah berhasil mengembangbiakan berbagai fauna seperti kuda poni, keledai, singa, hingga landak Jawa," jelas Bamsoet.
Ketua MPR Bambang Soesatyo mengapresiasi penangkaran dan pengembangbiakan satwa yang dilakukan PT Faunaland Indonesia.
- MPR Resmi Bentuk Organisasi Ini, Tugasnya Bantu Pemerintah Urus Masalah di Papua
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan