Bamsoet Geber Mobil Mewah Listrik Pertama di Indonesia di Rumah Raffi Ahmad, Oke Juga

jpnn.com - Presenter Raffi Ahmad mengundang Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Bambang Soesatyo ke rumahnya untuk menggeber Porsche Taycan yang merupakan supercar bertenaga listrik pertama di Indonesia.
Menurut Raffi, pria yang karib disapa Bamsoet ini merupakan sosok yang diidolakannya. Sebab, Raffi melihat Bamsoet memiliki banyak teman hampir di semua kalangan.
"Pak Bamsoet ini merupakan politikus, dan pengusaha yang saya favorite-kan. Biasanya kalau politikus itu agak kaku kan. Tapi kalau Bamsoet temannya banyak, pergaulannya luas dan bergaul sama kita juga yang muda-muda," kata Raffi melalui video YouTube Rans Entertainment.
Raffi pun mengajak Bamsoet untuk merasakan sensasi langsung berkendaraan dengan mobil tersebut.
"Kita akan review mobil Porsche Taycan bersama Bamsoet. Wah Pak Bambang Soesatyo bisa jadi YouTuber nih. Lihat anak muda kalah semua nih sama Pak Bambang," papar Raffi.
Namun, sebelum menggeber supercar bertenaga listrik, Chief Executive Officer (CEO) Prestige, Rudi Salim menjelaskan terlebih dahulu seluk beluk mobil listrik bertenaga besar tersebut.
"Ini mobil tidak ada mesin," kata Rudi kepada Bamsoet. "Ini baru satu unit ya," tanya Bamsoet.
"Iya pak baru satu unit. Indonesia negara pertama yang menjual Prosche Taycan," jawab Rudi.
Bambang Soesatyo mencoba mengendarai mobil mewah bertenaga listrik Porsche Taycan di rumah Raffi Ahmad yang ditaksir harganya capai nilai miliaran rupiah.
- Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Setelah Jatuh dari Sapi
- Nagita Slavina Gelar Ajang Pencarian Bakat di Beberapa Sekolah
- Ketua PN Jaksel Tersangka Suap Rp 60 Miliar, Kejagung Sita Mobil Mewah dan Uang
- Doakan Ruben Onsu, Raffi Ahmad: Semoga Keberkahan Selalu Menyertai
- 3 Berita Artis Terheboh: Doa Raffi Ahmad, Alasan Ridwan Kamil Bantu Lisa Terungkap
- Ruben Onsu Jadi Mualaf, Ini Doa dari Raffi Ahmad