Bamsoet Harap Arab Saudi Kaji Penghentian Sementara Kunjungan Jamaah Umrah Indonesia
Dengan jumlah pemeluk agama Islam mencapai 209,12 juta jiwa (87,17 persen dari total penduduk 239,89 juta jiwa), Islam di Indonesia selalu menampilkan wajah yang tawasuth (moderat), tawazun (seimbang), dan tasamuh (toleran).
"Memang kita tak menutup mata atas adanya tindakan ekstrimis dan radikal yang mengatasnamakan Islam di berbagai belahan dunia. Namun itu tak menunjukan satu persen pun kualitas 1,8 miliar muslim dunia. Walaupun jumlahnya sangat kecil, namun kita tak boleh anggap sepele. MPR RI bersama Liga Muslim Dunia akan terus mendorong dialog dan mempromosikan kepada dunia bahwa Islam adalah agama yang Rahmatan Lil Alamin (rahmat bagi semesta), dengan Indonesia sebagai contohnya," tutur Bamsoet.
Wakil Ketua Umum SOKSI ini juga menyambut gembira dukungan Liga Muslim Dunia terhadap rencana pembentukan Majelis Syuro Sedunia yang digagas MPR RI, sebagai wadah berhimpun dan bertukar pikiran berbagai lembaga negara yang memiliki tugas dan fungsi sebagai pembuat dan pemutus konstitusi (undang-undang dasar) di masing-masing negaranya.
Kehadiran Majelis Syuro Sedunia punya tujuan mulia agar para pembuat konstitusi di berbagai negara tak terjebak dalam pembuatan aturan yang diskriminatif dan intoleransi yang bisa memancing kerusuhan sosial dan ketidakharmonisan.
"Tak hanya Liga Muslim Dunia, berbagai pihak juga sudah menyatakan dukungannya. Antara lain Raja Arab Saudi King Salman bin Abdulaziz al-Saud, Ketua Parlemen Arab Saudi Mr. Abdullah Bin Muhammad Al Ash-Sheikh, dan Ketua Parlemen Maroko Mr. Hakim Benchamach. Selain untuk peningkatan kerjasama di berbagai bidang sosial, politik, ekonomi, dan budaya, kehadiran Majelis Syuro Parlemen Dunia yang digagas MPR RI juga akan turut serta mewujudkan dunia yang lebih toleran, adil, dan beradab," pungkas Bamsoet. (ikl/jpnn)
Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet mengatakan, setiap tahunnya tidak kurang dari 1 juta warga Indonesia melakukan ibadah umrah.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siti Fauziah Sampaikan Bukti MPR Telah Jadikan UUD 1945 sebagai Konstitusi yang Hidup
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- Anggota DPR RI Mufti Anam Kecam Aksi Transgender Isa Zega Umrah Pakai Jilbab
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim