Bamsoet Ingatkan Jokowi tak Bikin Keputusan Blunder

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi III dari Partai Golkar Bambang Soesatyo kembali mengingatkan, tentang potensi kekisruhan politik yang mungkin muncul jika BG batal dilantik sebagai kapolri. Menurut dia, akan berkembang anggapan tentang presiden yang inkonsisten.
"Kita semua tinggal menunggu saja, apakah presiden dapat mengambil keputusan yang tepat atau justru sebaliknya menjadi blunder politik," kata Bambang Soesatyo.
Dia lalu mengingatkan tentang konferensi pers yang dilakukan presiden di Istana Merdeka, pada 16 Januari 2015, malam hari. Keterangan itu disampaikan pasca sidang paripurna DPR menyetujui BG untuk menjabat kapolri.
Ketika itu, beber Bamsoet -- sapaan akrabnya-, presiden menegaskan tidak membatalkan pelantikan BG. Meski, yang bersangkutan sudah berstatus sebagai tersangka KPK. Dalam pernyataannya, presiden bahkan memberikan penekanan khusus pada kata menunda. Hanya menunda, tidak membatalkan.
Apalagi, di saat yang sama, presiden juga menerbitkan dua keputusan, yaitu memberhentikan dengan hormat Jenderal Sutarman sebagai kapolri dan menunjuk Komjen Badrodin Haiti untuk melaksanakan tugas kapolri.
"Dengan dua putusan itu pula, diasumsikan bahwa pelantikan BG hanya soal waktu," tandas bendahara umum Partai Golkar versi Munas Bali itu.(gun/dyn/idr/end)
JAKARTA - Anggota Komisi III dari Partai Golkar Bambang Soesatyo kembali mengingatkan, tentang potensi kekisruhan politik yang mungkin muncul jika
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar