Bamsoet: Kesempatan Indonesia jadi Tuan Rumah WCAR 2022 tidak Boleh Disia-siakan
Apresiasi Air Race Gabung ke Dalam IMI
jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo menyambut hangat bergabungnya komunitas para penerbang pesawat sport (aero motorsport) atau air race dalam keluarga besar IMI Mobilitas, yang memfasilitasi berbagai klub atau komunitas olahraga motorsport.
Dengan demikian, sosok yang karib disapa Bamsoet itu menuturkan bahwa air race Indonesia memiliki induk organisasi, sehingga bisa menjadi tuan rumah penyelenggaraan World Championship Air Race (WCAR).
Dia menuturkan jalan panjang Indonesia menjadi host World Championship Air Race (WCAR) sudah dirintis sepuluh tahun lalu.
Dalam kalender event WCAR 2022, kata dia, Indonesia sudah mendapatkan slot untuk menjadi tuan rumah pada Juli 2022.
“Kesempatan bagus yang tidak boleh disia-siakan. Selain menumbuhkembangkan olahraga aero motorsport, juga bisa membangun ekonomi rakyat melalui sport tourism," ujar Bamsoet usai menerima atlet World Championship Air Race Indonesia Jeffrey Adrian di Jakarta, Jumat (30/4).
Hadir pula para penggemar air race Indonesia, antara lain dr. Rheza Maula, Riri Elbisri, dan Barry Rozano.
Turut hadir pengurus IMI Pusat, antara lain Wakil Ketua Umum Internasional dan Event Judiarto, Hubungan Antar Lembaga Junaidi Elvis, serta Komukasi dan Media Sosial Dwi Nugroho dan Hasby Zamri.
Ketua ke-20 DPR RI ke-20 ini menjelaskan, Jeffrey Adrian merupakan atlet air race Indonesia yang telah menggeluti dunia kedirgantaraan selama kurang lebih 13 tahun dengan 7.000 jam terbang
Bamsoet menyatakan bahwa dalam kalender event World Championship Air Race (WCAR), Indonesia sudah mendapatkan slot untuk menjadi tuan rumah pada Juli 2022. Kesempatan ini tidak boleh disia-siakan.
- PPN 12 Persen Hanya untuk Barang Mewah, Eddy Soeparno: Bukti Konsistensi Prabowo
- Eddy Soeparno Bicara Peran Strategis Prabowo untuk Dunia Islam Saat Bertemu Sekjen OKI
- Di Silaknas ICMI, Muzani: Prabowo Ratusan Kali Ingatkan Bahaya Perpecahan Bagi Bangsa
- Waka MPR Ajak Komunitas Peduli Lingkungan Kolaborasi Atasi Perubahan Iklim
- Ibas: Toleransi, Kasih Sayang, dan Kesehjahteraan Bisa Tangkal Radikalisasi
- Lestari Moerdijat Harap Kekerasan di Lingkungan Pendidikan Harus Segera Ditindaklanjuti