Bamsoet Mundur dari Calon Ketum Golkar, Pendukung Airlangga Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Politikus Golkar Ahmad Doli Kurnia menghormati keputusan Ketua MPR Bambang Soesatyo atau Bamsoet yang memilih mundur dari pencalonan sebagai Ketua Umum Golkar periode 2019-2024.
Menurut Doli, Bamsoet sudah membuat keputusan tepat menjelang pemilihan Ketum Golkar.
"Saya kira kami menghormati keputusan Bambang Soesatyo, artinya ini kembali pada jalan yang benar," kata Doli jelang acara Munas Golkar di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Selasa (3/12).
Menurut Doli, mundurnya Bamsoet ialah modal penting bagi Golkar. Terutama, untuk mewujudkan proses pemilihan Ketum Golkar tanpa gejolak politik.
"Ini saya kira modal yang penting, ya, untuk kebangkitan Golkar ke depan, agar kami bisa solid. Munasnya bisa kami pastikan akan lancar, satu," ungkap politikus yang mendukung pencalonan Airlangga Hartarto sebagai Ketum Golkar ini.
Lebih lanjut, Doli menduga, Bamsoet mundur karena mendengarkan masukan para senior Golkar. Dari situ, Bamsoet sulit menolak masukan para senior.
BACA JUGA: Berita Terkini dari Kepolisian Terkait Kasus Pembunuhan Hakim PN Medan
"Saya kira Pak Bambang Soesatyo mungkin mendengarkan masukan para senior. Tadi malam, kan, datang Pak Akbar Tandjung, Pak Aburizal Bakrie, Pak Agung Laksono datang, Pak Luhut Binsar Panjaitan juga datang, kan, semua suaranya bagaimana ini diselesaikan dengan musyawarah mufakat," timpal Doli. (mg10/jpnn)
Politikus Golkar Ahmad Doli Kurnia menghormati keputusan Ketua MPR Bambang Soesatyo atau Bamsoet yang memilih mundur dari pencalonan sebagai Ketua Umum Golkar periode 2019-2024.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Agus Widjajanto Sebut Ada Dorongan agar Mbak Tutut Kembali Bergabung ke Partai Golkar
- Kinerja Ekonomi Nasional Tangguh, Inflasi Terkendali & PMI Manufaktur Ekspansif Lagi
- Menko Airlangga Ungkap Program Belanja Murah Akhir Tahun Cetak Transaksi Rp 71,5 Triliun
- Nilai Transaksi di Program EPIC Sale Mencapai Rp 14,9 Triliun
- Transaksi Program BINA Diskon 2024 Tembus Rp 25,4 Triliun, Ini Harapan Menko Airlangga
- Penyaluran Jauh Lampui Target, Akses KUR Diperluas Hingga 2 Juta Debitur Baru