Bamsoet: Nama Distabilo Merah KPK Tetap Jadi Menteri

jpnn.com - JAKARTA - Politikus Golkar, Bambang Soesatyo meragukan kabinet kerja bentukan Presiden Joko Widodo yang baru saja diumumkan bisa berjalan sesuai harapan rakyat. Sebab, sejumlah nama calon menteri yang sebelumnya masuk red notice Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tetap masuk kabinet.
"Melihat jajaran menteri kabinet saya ragu akan berjalan sesuai harapan," kata Bambang Soesatyo lewat pesan singkat di Jakarta, Minggu (26/10).
Menurutnya, figur-figur yang dipandang bersih dan bisa mengimbangi kekuatan Koalisi Merah Putih (KMP) di Parlemen, seperti politikus senior PDIP Pramono Anung Wibowo dan kader perempuan PDIP, Eva Kusuma Sundari tidak masuk kabinet Jokowi.
Selain itu, dari pengamatannya terhadap nama-nama menteri yang sudah diumumkan Jokowi, politikus yang akrab disapa Bamsoet ini mengatakan Jokowi mengabaikan stabilo merah dan kuning muda dari KPK.
"Jadi, kemungkinan Jokowi hanya basa-basi dan pencitraaan saja melibatkan KPK dan PPATK. Buktinya rekomendasi dan warning KPK-PPATK atas sejumlah nama yang diduga terlibat dan berpotensi bermasalah tetap masuk dalam jajaran menteri kabinet," ujar Wabendum DPP Golkar ini tanpa amenyebut nama-nama tersebut. (Fat/jpnn)
JAKARTA - Politikus Golkar, Bambang Soesatyo meragukan kabinet kerja bentukan Presiden Joko Widodo yang baru saja diumumkan bisa berjalan sesuai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Bentuk 70 Ribu Koperasi Desa, Anggarannya dari Sini
- 2 Kapal Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, Kerugian Tembus Rp 500 Juta
- Pakar Ungkap Pemicu Badai PHK di PT Sritex
- Ahmad Luthfi Meluncurkan Program Speling, Warga Bisa Periksa Kesehatan Gratis di Balai Desa
- Demi Raih Kepercayaan Publik, Polri Diminta Terbuka terhadap Kritikan & Perkuat Pengawasan Internal
- Dua Fenomena Ini Menunjukkan Kegagalan Polri Melakukan Sistem Meritokrasi