Bamsoet Pastikan IMI Kawal Uji Tipe Keselamatan Motor Listrik BL-Sev01
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat Bambang Soesatyo memberikan apresisasi atas keberhasilan uji coba motor listrik besutan Sport Electric Vehicle 01 (BL-Sev01) dengan rute Jakarta–Mandalika.
Dia menyebut setelah melakukan pengujian sejauh 1.340 kilometer, motor listrik hasil karya anak bangsa itu harus segera melakukan uji layak keselamatan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
Sebab, menurut pria karib disapa Bamsoet itu, merupakan salah satu syarat agar motor listrik tersebut bisa diproduksi massal.
"IMI bersedia kawal untuk mendukung motor listrik itu melakukan uji layak agar memastikan unsur keselamatannya terjamin," kata dia dalam sambutannya di Universitas Budi Luhur (UBL), Jakarta Selatan, Selasa (12/10).
Ketua MPR RI itu pun percaya motor listrik yang dibangun oleh tim UBL bisa melewati uji laik keselamatan tersebut.
Selain itu, Bamsoet juga bangga dengan tim UBL bisa mengembangkan kendaraan listrik hingga empat unit.
"Saya bangga untuk perkembangan motor listrik. Ini adalah hasil karya yang keempat yang sebelumnya ada Blizt, Neo Blits, UBL CE01 dan BL-Sev01," tutur Bamsoet.
BL-Sev01 ditenagai full motor listrik BLDC 96 Volt dengan tenaga maksimum 16 kW.
Ketum IMI Pusat memastikan dukungan pada motor listrik besutan mahasiswa Universitas Budi Luhur untuk melakukan Uji Tipe Keselamatan oleh Kemenhub
- Motor Listrik Alva N3 Tampil Segar di IMOS 2024, Simak Layanan Pelanggannya
- ALVA Meluncurkan 3 Warna Baru N3 di IMOS 2024, Harga Rp 18 Jutaan
- Abdullah Listrik
- Soal Perpanjangan Subsidi Pembelian Motor Listrik, Wamenperin: Kami Bantu
- Strategi PT Sepeda Bersama Indonesia Mengoptimalkan Penjualan Motor Listrik
- Royal Enfield Segera Mengungkap Motor Listrik Pertama Mereka, Ini Bocorannya