Bamsoet Raih Penghargaan Democracy Award
jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menerima penghargaan Democracy Award di ajang Moeslim Choice Award 2019, diselenggarakan dalam rangkaian ulang tahun ke-2 Moeslim Choice Media Networks.
Bagi Bamsoet, penghargaan tersebut menjadi wujud apresiasi sekaligus cambuk agar selama lima tahun memimpin MPR RI, dirinya bisa menjaga demokrasi tetap tumbuh berkembang.
"Penghargaan ini menjadi wujud nyata bahwa ditengah apriori publik terhadap politikus, tersimpan pula apresiasi tulus jika para politisi bisa menunaikan tugas dan kewajibannya," ujar Bamsoet bersama Wakil Presiden RI ke 10 dan 12 Jusuf Kalla usai menerima penghargaan Democracy Award, di Jakarta, Kamis malam (12/12).
Wakil Ketua Umum KADIN Indonesia ini menuturkan, Freedom House, sebuah organisasi internasional yang mempromosikan kebebasan dan demokrasi di dunia, dalam laporan Freedom in The World 2019 menempatkan Indonesia di skor 62 dari 100. Semakin besar skor yang diperoleh, menunjukan kebebasan dan demokrasi di suatu negara semakin baik.
"Dengan skor 62, menunjukan pencapaian demokrasi di Indonesia cukup mengesankan. Memang belum sempurna, tapi ikhtiar perbaikan terus kita lakukan," kata Bamsoet.
Sementara itu Kepala Badan Bela Negara FKPPI ini mencatat, ada beberapa hal yang perlu ditingkatkan agar demokrasi di Indonesia bisa menjadi pusat demokrasi dunia.
Antara lain menyangkut pembersihan korupsi, diskriminasi dan kekerasan terhadap kelompok minoritas, serta penegakan supremasi hukum.
Serta yang tak kalah penting, terjaminya kebebasan pers sebagai pilar ke-4 demokrasi.
Bambang Soesatyo menerima penghargaan Democracy Award di ajang Moeslim Choice Award 2019
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- Pesan Wakil Ketua MPR Edhie Baskoro Yudhoyono ke Generasi Muda, Ada 3 Poin Penting