Bamsoet Ramaikan Pasar NFT, Tiga Video Kecelakaannya Bakal Dijual di OpenSea

Bamsoet Ramaikan Pasar NFT, Tiga Video Kecelakaannya Bakal Dijual di OpenSea
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo dan Sean Gelael dalam Kejurnas Meikarta Sprint Rally di Sirkuit Meikarta pada Sabtu, 27 November 2021. Foto: Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) akan meramaikan pasar Non-Fungible Token (NFT) dengan menjual tiga video kecelakaan dirinya bersama Sean Gelael saat mengikuti ekshibisi dalam Kejurnas Meikarta Sprint Rally di Sirkuit Meikarta pada Sabtu, 27 November 2021.

Bamsoet bakal menjualnya di marketplace paling populer di Indonesia saat ini, yaitu OpenSea.

Masing-masing video akan dijual dengan harga 5 Ethereum. Sebanyak 1 Ethereum saat ini senilai USD 2.840.

"Seluruh hasil penjualannya, baik yang didapat dari penjualan perdana maupun royalti setiap kali video tersebut diperjualbelikan kembali oleh para pihak lainnya, akan saya sumbangkan untuk pembangunan masjid. Tunggu tanggal mainnya," ujar ketua umum IMI ini.

Hal itu dikatakan Bamsoet saat Ngobrol Santai (Ngobras) bersama Advisor to SE Asian Web3 and NFT Project Ihsan Fadhlur Rahman di Jakarta, Sabtu (5/2).

Ketua ke-20 DPR RI itu menjelaskan, selain menggalang donasi membangun rumah ibadah, dirinya ikut meramaikan pasar NFT untuk mendorong generasi muda untuk aktif memanfaatkan kemajuan teknologi informasi yang menunjang sektor ekonomi digital.

Sebab, perkembangan NFT di dunia semakin meningkat. Generasi junior hingga senior harus bisa beradaptasi. Jika tidak, bukan hanya akan ketinggalan zaman, melainkan juga tergilas roda ekonomi digital.

Seperti diketahui, NFT adalah aset digital yang menggunakan teknologi blockchain (buku besar digital) yang mendukung ethereum, bitcoin, dan aset kripto lain untuk merekam transaksi di dalamnya.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bakal meramaikan pasar NFT dengan menjual tiga video kecelakaan dirinya bersama Sean Gelael saat mengikuti ekshibisi di OpenSea

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News