Bamsoet Sebut Budi Gunawan Clear dari Rekening Gendut
jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi III DPR Bambang Soesatyo menilai Komisaris Jenderal Polisi Budi Gunawan yang diusulkan Presiden Joko Widodo menggantikan Jenderal Sutarman sudah memenuhi kualifikasi sebagai kapolri.
Setidaknya, kata politikus yang akrab disapa Bamsoet itu, penilaian ini didasari kriteria bahwa Budi Gunawan pernah memimpin wilayah menjadi Kapolda dua kali. Nah, soal isu rekening gendut yang selama ini membayanginya, sekretaris fraksi Golkar DPR ini menyebutnya bersih.
"Komisi III periode lalu sebenarnya sudah mendapat klarifikasi dari Bambang Hendarso Danuri (BHD), Kapolri ketika itu. Bahwa yang bersangkutan (Budi) sudah diperiksa institusi Polri dan hasilnya clear," katanya lewat pesan singkat, Sabtu (10/1).
Golkar sendiri menurut Bamsoet, mendukung pencalonan Komjen Budi Gunawan yang diajukan presiden. Terkait kemungkinan DPR yang akan melakukan fit and proper test terhadap calon kapolri dalam dua pekan depan, apakah bakal diterima atau ditolak, pihaknya tidak mengetahui secara persis.
"Saya tidak tahu persis. Namun biasanya, menoleh ke belakang sejarah fit and proper calon kapolri maupun Panglima TNI di DPR, ujung-ujungnya DPR menerima juga usulan presiden itu," tandasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Anggota Komisi III DPR Bambang Soesatyo menilai Komisaris Jenderal Polisi Budi Gunawan yang diusulkan Presiden Joko Widodo menggantikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kaltim Siap Jadi Garda Terdepan Kemajuan Bangsa Indonesia
- Pemkot Serang Perpanjang Pendaftaran PPPK Tahap Kedua
- DPRD DKI Minta PAM JAYA Prioritaskan Kepuasan Pelanggan
- Pemerintahan Prabowo Bangun 1 Juta Rumah Bareng Qatar, Bentuknya Rusun
- Awali 2025, Polda Riau Gelar Tasyakuran dan Santuni Anak Yatim
- Kasus Investasi Fiktif Ratusan Miliar, KPK Jebloskan Eks Dirut Taspen Kosasih ke Sel