Bamsoet: Stadion Termegah Ini Siap Gelar Pembukaan PON XX Papua

jpnn.com, PAPUA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo memastikan Stadion Utama Lukas Enembe siap menjadi tempat pembukaan sekaligus penutupan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
Menurut dia, dari sisi keamanan stadion termegah kedua di Indonesia setelah Gelora Bung Karno itu secara keseluruhan dipastikan kondusif.
Pria yang akrab disapa Bamsoet itu menjelaskan, dijadikannya Papua sebagai tuan rumah PON XX merupakan tonggak sejarah pembangunan Papua atas prinsip Pancasila.
Khususnya dalam mengimplementasikan sila ke-3 Persatuan Indonesia dan sila ke-5 Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia.
"Siapapun akan bergetar tatkala melihat kemegahan Stadion Utama Lukas Enembe," ujar Bamsoet usai meninjau Stadion Utama Lukas Enembe, di Jayapura, Papua, Senin (27/9).
Dia menambahkan, stadion itu memiliki aura kebesaran masyarakat Papua yang kaya dengan keindahan alam dan budaya.
"Stadion ini menjadi landmark terbaru kebangkitan Papua untuk menjadi daerah yang semakin maju, sejahtera, adil, dan makmur," imbuhnya.
Dalam kunjungan itu turut hadir Sestama Badan Intelijen Negara (BIN) Komjen Pol Bambang Sunarwibowo, Anggota Komisi X DPR RI Robert Kardinal dan Kabinda Papua Mayor Jenderal TNI AD Abdul Haris Napoleon.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) memastikan Stadion Utama Lukas Enembe siap menjadi tempat pembukaan sekaligus penutupan PON XX Papua.
- Anggota MPR Lia Istifhama Serap Aspirasi Masyarakat Bertajuk Ekonomi Kerakyatan
- MPR Resmi Bentuk Organisasi Ini, Tugasnya Bantu Pemerintah Urus Masalah di Papua
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia