Bamsoet Undi Giveaway Putaran Ke-24 dalam Rangka Sosialisasi Empat Pilar MPR

Bamsoet Undi Giveaway Putaran Ke-24 dalam Rangka Sosialisasi Empat Pilar MPR
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengundi giveaway putaran ke-24 dalam rangka sosialisasi Empat Pilar MPR. Foto: Humas MPR.

Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) ini mengajak para folower Instagram @bambang.soesatyo dan YouTube Bamsoet Channel yang belum mendapatkan giveaway untuk tidak patah semangat.

Masyarakat lain yang belum menjadi folower dan ingin mendapatkan give away, caranya cukup mudah.

Cukup follow Instagram @bambang.soesatyo serta subscribe, like, comment and share berbagai konten video di YouTube Bamsoet Channel.

"Masih terbuka kesempatan luas bagi siapa saja untuk mendapatkan give away. Semua mempunyai kesempatan yang sama. Terpenting, siapa yang terpilih mendapatkan give away harus hafal Pancasila. Jika tidak, maka hadiah yang diperoleh dibatalkan," kata Bamsoet.

Kutuk Aksi Teror

Pada kesempatan tersebut, Bamsoet mengingatkan para subscribers dan followers-nya agar tetap tenang dan terus menjaga persatuan dan kesatuan, terkait aksi teror di Gereja Kathedral Makassar, Sulawesi Selatan.

Bamsoet meminta Polri, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dan Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri untuk melakukan tindakan tegas dan terukur terhadap jaringan terorisme.

"Kita (masyarakat) patut mengutuk aksi terorisme yang dilakukan di Gereja Katedral Makassar. Peristiwa ini menyadarkan kita semua, terutama aparat keamanan untuk tidak lengah. Sebab, ancaman terorisme itu nyata dan ada di sekitar kita. Kita tidak boleh menoleransinya,” kata Bamsoet. (*/jpnn)

Pada kesempatan tersebut, Bamsoet mengingatkan para subscribers dan followers-nya agar tetap tenang dan terus menjaga persatuan dan kesatuan, terkait aksi teror di Gereja Kathedral Makassar, Sulawesi Selatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News