Bamus Betawi akan Membagikan Ribuan Santunan untuk Kaum Dhuafa

Bamus Betawi akan Membagikan Ribuan Santunan untuk Kaum Dhuafa
Rapat pengurus Dewan Adat Bamus Betawi di Kawasan Condet, Jakarta Timur, pada Kamis (6/3). Foto: dok BB

Dalam rapat yang berlangsung di Beranda Betawi Mila, Condet, Jakarta Timur, Bamus Betawi juga membahas berbagai langkah strategis untuk memperkuat organisasi. Salah satu fokus utama adalah pembenahan internal, khususnya dalam meningkatkan kinerja anggota dan pengurus.

Sebagai bagian dari restrukturisasi organisasi, Dewan Adat Bamus Betawi membentuk badan otonom (Banom) baru, yaitu Tim Rescue Dewan Adat Bamus Betawi. Banom ini akan bertugas dalam penanggulangan bencana serta mendukung berbagai upaya kemajuan masyarakat Betawi.

Selain itu, Ketua Umum Bamus Betawi juga melakukan restrukturisasi Banom Mpok None, dengan menunjuk Mpok Nofalia Heikal Safar sebagai Ketua Banom Mpok None.

Sementara itu, dalam Banom Laskar Adat Betawi (LAB), Bang Iwan Nanjung ditunjuk sebagai Wakil Ketua 1.

Misi Pelestarian Budaya dan Kesejahteraan Masyarakat Betawi

Heikal Safar menegaskan bahwa tujuan utama Dewan Adat Bamus Betawi ke depan tidak hanya untuk melestarikan budaya Betawi, tetapi juga untuk meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat Betawi, terutama bagi mereka yang berkontribusi dalam memajukan organisasi.

?"Ketua Umum Bamus Betawi, Eki Pitung, menekankan bahwa yang paling penting adalah bagaimana Dewan Adat Bamus Betawi dapat bersatu padu dengan sesama masyarakat Betawi dalam melestarikan dan memajukan budaya Betawi," pungkas Heikal Safar. (flo/jpnn)

Penyaluran santunan ini merupakan bagian dari komitmen sosial Bamus Betawi sekaligus menjalankan amanah dari para tokoh masyarakat untuk membantu masyarakat.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News