Bamus Betawi: Terima Kasih Atas Keberpihakan Pak Anies kepada Seluruh Warga Jakarta

Bamus Betawi: Terima Kasih Atas Keberpihakan Pak Anies kepada Seluruh Warga Jakarta
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) didampingi istrinya, Fery Farhati (kanan) menyampaikan pidato perpisahan akhir masa jabatan di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta, Minggu (16/10/2022). Dalam pidato perpisahannya tersebut Anies mengajak warga untuk terus mendukung Pemprov DKI Jakarta dalam meneruskan program-program untuk mencapai Jakarta menjadi kota global yang memberikan kesejahteraan pada warganya dan membanggakan Indonesia di dunia. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/nym.

"Sebelumnya Jalan Sudirman-Thamrin tidak boleh dilewati motor. Itu sangat merepotkan, karena kalau motor dilarang jalan di situ, teman-teman ojek daring juga kehilangan potensi pendapatannya. Alhamdulillah, oleh Pak Anies kemudian (motor) diperbolehkan lagi," kata Riano.

Dia mengatakan bahwa hal ini menunjukkan kebijakan Anies betul-betul berpihak kepada seluruh warga Jakarta, tanpa memandang strata ekonomi sosial masyarakat.

"Sekarang, semua orang tidak lagi merasa diperlakukan tidak adil. Saya kira, ini tidak akan ada yang bisa menyangkal. Karena itu, sekali lagi kami keluarga besar Betawi menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas keberpihakan Pak Anies kepada seluruh warga Jakarta," ucap anggota DPRD DKI dua periode itu.

Riano juga mengucapkan selamat kepada Kasetpres Heru Budi Hartono yang telah diamanahi sebagai penjabat gubernur DKI Jakarta oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

Dia mengaku bersyukur karena Heru Budi merupakan sosok yang sudah sangat berpengalaman soal DKI Jakarta.

"Pak Heru tidak perlu beradaptasi lagi karena beliau sebelumnya adalah pejabat penting di Pemda DKI. Kami yakin, pengalaman beliau sebagai ASN yang pernah di DKI, memiliki semua syarat untuk memimpin Jakarta,” katanya.  

“Kami Bamus Betawi siap mendukung. Semoga beliau bersama Pak Sekda Marullah Mattali bisa menjalankan roda pemerintahan di Jakarta dengan sebaiknya-baiknya," kata Riano. (antara/jpnn)

Bamus Betawi mengucapkan terima kasih kepada Anies Baswedan. Ketum Bamus Betawi Riano P Ahmad mengatakan di era Anies, Jakarta damai dan harmonis.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News