Ban Bisa Halangi Sean Gelael Raih Angka di Abu Dhabi
Total tiga angka yang dibawa pulang Pertamina Arden ini tergolong minim.
Pasalnya, mereka pernah meraih 25 angka dalam satu seri.
Tim Pertamina Arden meraih tiga poin tertinggi dalam satu seri, yakni 25 (Baku), 24 (Silverstone), dan 18 (Bahrain) ketika Pirelli menyediakan ban hard atau medium.
Sementara Sean Gelael meraih poin maksimalnya dalam satu seri, 14, ketika menggunakan ban basah dan ban kering medium di Monza, Italia.
Untuk bisa mencetak angka, Sean dan Nato memang mesti bekerja keras karena sasis Arden bukan yang terbaik dalam mengoptimalkan penggunaan ban.
Karena itu, ketika ban yang Pirelli sediakan berjenis sangat lunak Pertamina Arden tak bisa tampil maksimal sehingga kesulitan mendapatkan angka.
Walau begitu, Nato dan Sean berjanji akan tetap mati-matian meraih hasil bagus di Yas Marina, mengingat ini adalah seri pemungkas di musim ini.
“Ini akan menjadi balapan yang sulit. Meski demikian kami akan berupaya mencetak angka. Mudah-mudahan kami tidak mengalami kendala teknis selama balapan,” kata Sean, Kamis (23/11).
Dua pembalap Pertamina Arden Sean Gelael dan Norman Nato bertekad merebut poin pada seri terakhir balapan Formula 2 musim 2017
- Ayo Kunjungi Booth Pertamina di GIIAS 2024, Ada Banyak Hadiah Menarik lho, Buruan!
- Didukung Pertamax Turbo, Sean Gelael Raih Runner-Up Kelas LMGT3 di 24 Hours Le Mans
- Sean Gelael Menang di FIA WEC 2024 Bukti Komitmen Pertamina Dukung Atlet Mendunia
- Satu tim dengan Sean Gelael di Ajang FIA WEC 2024, Valentino Rossi Berkomentar Begini
- Media Clash 3.0 Digelar, Deretan Selebritas Indonesia Bakal Duel Bulu Tangkis
- Gading Marten dan Sean Gelael Tantang Atta hingga Aurel dalam Media Clash Beach Games