Ban Ki-moon Gandeng Hollywood
Bikin Imej Baru PBB
Sabtu, 06 Maret 2010 – 00:41 WIB

Ban Ki-moon. Foto : REUTERS
LOS ANGELES - Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon diam-diam terbang ke Hollywood menjelang malam penganugerahaan penghargaan Oscar lusa. Dia mengundang sejumlah aktor, sutradara, dan produser film dalam sebuah forum yang bertujuan melakukan kampanye tentang citra positif PBB. Sejumlah rekan Ban mengatakan, pria asal Korsel tersebut merasa jenuh dengan penggambaran usang PBB, dengan segala birokrasinya di New York. Dia berharap bisa merangkul para seniman film untuk fokus membuat sebuah cerita di balik kerja-kerja kemanusiaan di sejumlah negara seperti Haiti dan misi damai di beberapa wilayah konflik.
Ajang yang dinamakan Forum Kreatif Global tersebut diadakan di Hammer Museum di Los Angeles. Dihadiri Anne Hathaway, Demi Moore, dan Mira Sorvino, Sean Penn, Samuel L Jackson, Sutradara Jasin Reitman, dan Presiden Universal Studio Ron Meyer.
"Saya di sini berbicara pada komunitas kreatif Hollywood tentang bagaimana mereka bisa berkontribusi untuk membantu PBB," terangnya dalam forum tersebut. "Saya ingin bekerjasama dengan Hollywood untuk menggunakan teknologi dan jangkauan luasnya guna menyebarkan perdamaian, pembangunan internasional, HAM, dan pemberdayaan wanita."
Baca Juga:
LOS ANGELES - Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon diam-diam terbang ke Hollywood menjelang malam penganugerahaan penghargaan Oscar lusa. Dia mengundang
BERITA TERKAIT
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi