Band Ska Legendaris Waiting Room Rilis Ulang Album Debut

jpnn.com, JAKARTA - Band ska legendaris, Waiting Room memutuskan merilis ulang album debut mereka bertajuk 'Waiting Room' yang juga dijuluki sebagai album Buayaska.
Album yang pertama kali dilepas pada pertengahan 1997 itu bakal dibuat dalam format kaset dan CD oleh label independen Sabda Nada Records.
Album debut Waiting Room merupakan album fenomenal pada era ledakan pertama gelombang band independen di pertengahan dekade 90 di Indonesia.
Diproduksi secara mandiri dengan biaya maupun teknis oleh personel band, album debut ini mendokumentasikan fase perjalanan karier Waiting Room di saat membawakan konsep ska, hardcore, dan punk.
Band yang terbentuk pada 1994 itu awalnya menawarkan konsep cover tribute Fugazi (band post hardcore asal Washington DC).
Lalu pada perjalanannya, bermutasi menjadi band ska dengan mengambil pengaruh dari The Mighty Mighty Bosstones, Operation Ivy, Murphy’s Law, Madness, dan The Specials.
Tidak puas hanya membawakan lagu cover milik band panutan, Waiting Room kemudian menulis materi lagu sendiri yang berhasil direkam dalam debut album ini.
Saat itu band beranggotakan Eka Annash (vocal), Lukman Laksmana (vocal), Irfanno Muhammad (gitar), Ivan ‘Ibob’ Riayatsyah (bass), Albert Kurniawan (gitar), dan Chandra ‘Ican’ Krisna (drum).
Waiting Room memutuskan merilis ulang album debut mereka yang juga dijuluki sebagai album Buayaska.
- 3 Berita Artis Terheboh: Windy Idol Kembali Diperiksa KPK, Ahmad Dhani Beri Tanggapan
- Terlalu Dalam, Lagu EDM Kolaborasi Perdana Judika dan Eka Gustiwan
- Kenang Ricky Siahaan, Dochi Pee Wee Gaskins: Sosok yang Berjasa
- Meriahnya Golo Mori Jazz 2025 di NTT
- Alyssa Daguise Deg-degan Menjelang Menikah dengan Al Ghazali
- Pelukis Disabilitas Faisal Rusdi Gelar Pameran di Taman Ismail Marzuki