Bandar Narkoba di Kampar Tewas Diterjang Tujuh Peluru

Untuk menjerat YS, penyamaran pun disiapkan. Petugas yang menyamar memesan 7 ons sabu-sabu dengan tempat transaksi disepakati di KM 23 jalan lintas Pekanbaru-Bangkinang Desa Kualu Kecamatan Tambang, tak jauh dari bangunan Masjid yang terbengkalai.
YS menyanggupi, Sabtu (29/7) dini hari pukul 04.15 WIB dia datang bersama seorang temannya yang kini ditetapkan menjadi DPO. Dia dan temannya sendiri-sendiri datang menggunakan sepeda motor.
Saat keduanya tiba, petugas yang sudah menunggu langsung melakukan penangkapan. Upaya membekuk YS tak berjalan mulus. Ketika sang kawan lari, dia melakukan perlawanan, bahkan mengeluarkan airsoftgun yang dibawanya dan menembak petugas.
Petugas tak mau kalah cepat, tembakan pun dilepaskan ke arah YS. Ada tujuh peluru akhirnya bersarang di tubuhnya, yakni di bagian depan, lengan, kaki dan bagian belakang. YS kemudian dibawa ke RS Bhayangkara untuk mendapatkan pertolongan, namun nyawanya tak terselamatkan lagi.
Dari tersangka YS didapatkan barang bukti 1 paket besar narkotika jenis shabu dengan berat sekitar 500 gram (1/2 kg), 1 pucuk Air Soft Gun jenis revolver dan amunisi, 2 unit HP dan 1 unit sepeda motor Honda Beat yang digunakan pelaku serta beberapa barang bukti lainnya terkait kasus ini.(ali)
Seorang bandar narkoba berinisial YS, 32, tewas meregang nyawa ditembak jajaran Polres Kampar karena melawan saat ditangkap.
Redaktur & Reporter : Budi
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Karutan-Kepala Pengamanan Dicopot Buntut Napi Dugem di Rutan Sialang Bungkuk
- Beredar Video Diduga Napi Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Lihat Itu
- Heboh Napi Dugem di Rutan Pekanbaru, Kapolresta Perintahkan Razia Gabungan
- Petugas Temukan Bola Tenis di Lapas Pamekasan, Ternyata Berisi Narkoba