Bandar Narkoba Itu Ternyata Mantan Anggota TNI

jpnn.com - BATAM - VD, bandar narkoba yang diringkus polisi pada Jumat (12/2) sekitar pukul 11.30 WIB, ternyata mantan anggota TNI. Dari tangan tersangka polisi menyita satu unit senjata jenis FN yang sempat ditodongkan kepada polisi. Kemudian empat paket narkoba jenis sabu.
Egi, salah seorang saksi mata penangkapan itu, mengatakan mendengar tembakan dari senjata api. Selang sesaat, beberapa orang pria berbadan tegap tampak memboyong seorang laki-laki diduga VD.
"Bunyi tembakan beberapa kali. Informasinya tembakan polisi yang mengejar bandar narkoba. Ditangkap dan dibawa pakai mobil," terang Egi seperti dikutip dari batampos.co.id (group JPNN), Minggu.
Egi juga mendapat informasi jika pria yang ditangkap merupakan mantan anggota TNI yang sudah dipecat akhir Desember 2014 lalu. "Katanya mantan anggota TNI. Badannya juga tinggi," sebut Egi.(she/ray)
BATAM - VD, bandar narkoba yang diringkus polisi pada Jumat (12/2) sekitar pukul 11.30 WIB, ternyata mantan anggota TNI. Dari tangan tersangka polisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Wanita di Tanjung Priok
- Polres Dumai Bongkar Penyelundupan BBM Subsidi di Dalam Tangki Air
- Kelompok Sunda Nusantara Palsukan STNK, Sertifikat Tanah, Surat Nikah
- Kurir di Palembang Jadi Korban Curanmor, 138 Paket Ikut Raib
- Ditangkap Polisi, Remaja Pelaku Tawuran Menangis di Depan Orang Tuanya
- AKBP Fajar Cabuli 3 Anak di Bawah Umur, Ada Korban Lain?