Bandar Sabu Kampung Kubur Ditangkap, Polisi Dicaci-maki
Jumat, 17 Mei 2013 – 09:40 WIB
MEDAN-Untuk kesekian kalinya, Kampung Kubur yang dikenal sebagai lokasi peredaran narkoba terbesar di Kota Medan, digrebek. Kali ini, ratusan personil dari Polda Sumut bersama Brimobda Sumut memasuki kampung kubur Jl. Taruma sekira pukul 17:00 wib.
Dari razia tersebut, petugas mengamanakan seorang pria Amran Ali (36) asal Tanjung Pura, yang dikabarkan sebagai bandar narkoba yang dermawan di Kampung Kubur. (16/5)
Baca Juga:
Tak mudah bagi petugas untuk mengeluarkan Amran dari Kampung Kubur. Pasalnya ratusan warga berkerumun menghalang-halangi petugas untuk membawa pria yang dikenal dermawan dan baik dilingkungannya itu. Teriakan dan lontaran caci maki terdengar keras di sekitar lokasi yang hanya merupakan jalanan setapak.
Kewalahan, selama berjam-jam petugas menahan Amran dirumah lantai II No 74 bercat hijau dan menginterogasinya di dalam sembari menunggu personil Brimob tiba ke lokasi untuk membantu evakuasi bandar sabu tersebut.
MEDAN-Untuk kesekian kalinya, Kampung Kubur yang dikenal sebagai lokasi peredaran narkoba terbesar di Kota Medan, digrebek. Kali ini, ratusan personil
BERITA TERKAIT
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground