Bandar Sedang Bungkus Sabu, Braakk.. Pintu Didobrak Polisi

jpnn.com - TANJUNG SELOR - Kasmidi (28), dan M Nur Akhbar (21) ditangkap Satreskoba Polres Bulungan beberapa waktu lalu. Saat ditangkap, keduanya tengah membungkus narkoba jenis sabu-sabu.
Kasat Reskoba Polres Bulungan Simon Tammu mengatakan, penangkapan pengedar narkoba ini merupakan yang pertama dilakukan tahun ini. “Ini tangkapan perdana kami di 2016,” kata Simon.
Penangkapan terhadap dua pengedar tersebut bermula dari informasi yang diperoleh bahwa kos-kosan tersangka sering dijadikan tempat transaksi narkoba. Namun, polisi memang sudah mengincar mereka.
“Sebelumnya salah satu dari mereka memang sudah menjadi TO (target operasi) kami. Sempat dilakukan penggerebekan, tapi waktu itu tidak ditemukan barang bukti. Kemarin, akhirnya berhasil. Bahkan saat kami dobrak pintunya, mereka sedang membungkus poket sabu-sabu. Sehingga sabu-sabunya sempat berhamburan,” kata Simon. (asa/jos/jpnn)
TANJUNG SELOR - Kasmidi (28), dan M Nur Akhbar (21) ditangkap Satreskoba Polres Bulungan beberapa waktu lalu. Saat ditangkap, keduanya tengah membungkus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit