Bandara Malang Masih Tutup, Bandara Manado Sudah Aman
jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah membuka kembali pengoperasian Bandara Sam Ratulangi, Manado yang sebelumnya terkena dampak debu vulkanik aktivitas Gunung Soputan.
"Sesuai Notam (Notice to Airmen) nomor C0078/16, Bandara Sam Ratulangi, Manado mulai hari ini dinyatakan sudah normal beroperasi," ujar Kepala Pusat Komunikasi (Kapuskom) Kementerian Perhubungan, JA Barata di Jakarta, Jumat (15/1).
Sedangkan, Bandara Abdurahman Saleh, Malang hingga hari ini dinyatakan masih belum aman untuk dilakukan penerbangan lantaran masih terdampak aktivitas Gunung Tengger Caldera.
"Sesuai Notam nomor C0204/d16 Bandara Abdurahman Saleh, Malang penutupannya diperpanjang sampai estimasi Sabtu (16/1) besok pukul 08.00 WIB," tandas Barata. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah membuka kembali pengoperasian Bandara Sam Ratulangi, Manado yang sebelumnya terkena dampak debu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 23 Personel Polisi di Sumut Dipecat Sepanjang 2024
- Tinjau Sejumlah Lokasi, AKBP Ruri Pastikan Keamanan Selama Libur Nataru di Banyuasin
- Harimau Sumatra Terekam Kamera di Pesisir Barat Lampung, Melintas Dekat Kandang Jebak
- Satlantas Polrestabes Palembang Sediakan 12 Kantong Parkir di Malam Tahun Baru
- Penumpang Super Air Jet Jakarta-Pekanbaru Terjebak 2 Jam Dalam Pesawat, Begini Kronologinya
- Terseret Arus Sungai, Warga di Mamuju Ditemukan Sudah Meninggal Dunia