Bandara Maratua Selesai April 2016, Serius Nggak Nih?
jpnn.com - TANJUNG REDEB - Pembangunan sisi udara Bandara Maratua sudah selesai, bahkan sudah didarati pesawat untuk pertama kalinya September lalu. Pemenuhan sarana pendukung bandara di pulau terluar di wilayah Kabupaten Berau ini pun terus dilakukan.
Sarana pendukung di sisi darat adalah pembangunan terminal penumpang yang sudah mulai dikerjakan. Menurut Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Berau Abdurrahman, pembangunan tahap pertama akan tuntas sebelum tahun anggaran berakhir.
“Sedangkan pembangunan tahap kedua akan langsung dikebut di awal 2016 mendatang. Saat ini kami sudah mempersiapkan dokumen lelang tahap kedua yang segera diserahkan ke unit layanan pengadaan untuk dilakukan lelang melalui LPSE di Desember ini,” kata Abdurrahman.
“Untuk tahap pertama dengan pagu anggaran RP 6,5 miliar sudah di atas 76 persen dan tuntas tahun ini. Tahap kedua senilai Rp 2,9 miliar akan diupayakan mulai awal tahun depan,” imbuhnya.
Pembangunan untuk tahap kedua, menurut Abdurrahman, tidak membutuhkan waktu yang panjang. Pasalnya, pekerjaan yang dilakukan tinggal beberapa bagian, termasuk membangun jalan atau jembatan penghubung dari apron bandara ke terminal.
“Sebelum pertengahan 2016, terminal Bandara Maratua sudah selesai dikerjakan. Kalau pekerjaan konstruksi sudah di tahap pertama ini, nanti tahap kedua tinggal bagian lantai dasar dan jembatan penghubung ke apron. Sekitar April bisa selesai,” tegas Abdurrahman. (san/jos/jpnn)
TANJUNG REDEB - Pembangunan sisi udara Bandara Maratua sudah selesai, bahkan sudah didarati pesawat untuk pertama kalinya September lalu. Pemenuhan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang