Bandara Ngurah Rai, Blimbingsari dan Notohadinegoro Ditutup Hari ini
jpnn.com - JAKARTA - Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hari ini kembali menutup tiga bandara terkait aktivitas abu vulkanik Gunung Raung, Jawa Timur.
Keputusan tersebut merujuk pada Notice To Airmen (NOTAM) nomor C0602/15 dan C0604/15, Bandara Blimbingsari, Banyuwangi dan Bandara Notohadinegoro, Jember.
"Kedua bandara tersebut ditutup sementara hingga 22 Juli 2015, pukul 16.00 WIB," ujar Kepala Pusat Komunikasi (Kapuskom) Kementerian Perhubungan, JA Barata dalam siaran persnya, Rabu (22/7).
Sementara Bandara Ngurah Rai Denpasar akan ditutup hari ini sampai pukul 18.00 WIT. Waktu penutupan bandara tersebut masih bisa diperpanjang bila abu Gunung Raung masih dirasa menganggu aktivitas penerbangan.
"Itu estimasi waktu penutupan bandara. Bandara yang ditutup saat ini ada tiga, Bandara Banyuwangi, Bandara Jember dan Bandara Ngurah Rai," tandas Barata. (chi/jpnn)
JAKARTA - Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hari ini kembali menutup tiga bandara terkait aktivitas abu vulkanik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja
- Dampingi Prabowo Bertemu PM Trudeau, Menko Airlangga: Ini Mampu Tingkatkan Perdagangan
- Kemenko Perekonomian Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital
- Dihadiri 25 Pakar & Praktisi Terkemuka, IKF 2024 Diikuti Lebih dari 1.600 Peserta
- Dukung Indonesia Fintech Summit 2024, Perusahaan Digital Rasakan Literasi Masyarakat Makin Tinggi
- Puluhan Perusahaan Raih BUMN Branding & Marketing Awards 2024