Bandara Ngurah Rai Ditutup, AirAsia Batalkan 22 Penerbangan, Silakan Cek Daftarnya Disini

jpnn.com - JAKARTA - Maskapai AirAsia membatalkan seluruh jadwal penerbangannya dari maupun menuju ke Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali. Pembatalan jadwal tersebut dilakukan menyusul ditutupnya Bandara Ngurah Rai akibat meningkatnya intensitas aktivitas vulkanik Gunung Rinjani.
"Bandara Ngurah Rai kembali ditutup hingga besok pukul 08.45 WITA, karena itu seluruh penerbangan AirAsia dari dan menuju Bali telah dibatalkan," ujar Head of Corporate Secretary and Communications AirAsia Indonesia
Audrey Progastama Petriny dalam siaran persnya, Rabu (4/11).
Setidaknya ada 22 jadwal penerbangan, baik domestik maupun internasional yang dibatalkan. Selanjutnya, AirAsia akan menginformasikan status penerbangan terkini kepada pelanggan yang dibatalkan penerbangannya melalui email terdaftar dan SMS. (chi/jpnn)
Berikut daftar rute penerbangan yang telah dibatalkan:
Penerbangan Domestik:
1. Bali – Jakarta (PP).
2. Bali – Solo (PP).
3. Bali – Bandung (PP).
4. Bali – Surabaya (PP).
5. Bali – Yogyakarta (PP).
Penerbangan International:
1. Bali – Kuala Lumpur (PP).
2. Bali – Singapura (PP).
3. Bali – Perth (PP).
4. Bali – Darwin (PP).
5. Bali – Melbourne (PP).
6. Bali – Bangkok (PP).
JAKARTA - Maskapai AirAsia membatalkan seluruh jadwal penerbangannya dari maupun menuju ke Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali. Pembatalan jadwal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Muncul Desakan Lengserkan Gibran dari Kursi Wapres, Boni Bilang Mustahil
- 5 Berita Terpopuler: Tes PPPK Tahap Dua Dimulai, Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian, Presiden Sampai Turun Tangan
- Astaga! Banyak Nama Terungkap dalam Sidang Dugaan Korupsi Mbak Ita
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara