Bandara Sentani Sempat Lumpuh
Jumat, 28 Agustus 2009 – 07:40 WIB

Bandara Sentani Sempat Lumpuh
SENTANI - Puluhan warga Suku Sokoy dilaporkan menduduki landasan pacu Bandar udara Sentani, Jumat (28/8) pagi WIT. Akibatnya, aktivitas penerbangan di kota itu sempat lumpuh total. Beberapa sumber yang dihimpun JPNN menyebutkan, warga Suku Sokoy terpaksa menduduki landasan pacu untuk menuntut ganti rugi tanah di sekitar Bandara. Proses negosiasi dengan warga dipimpin langsung Dan Lanud Sentani, Kol (P) Suwandi. Belum jelas, apakah pihak bandara akan memenuhi tuntutan warga yang disebut-sebut dari marga Sokoy itu. Yang pasti, puluhan warga akhirnya meninggalkan kawasan bandara.
Mereka membentangkan palang di landasan pacu, sehingga tidak memungkinkan pesawat mendarat. Akibat aksi warga yang nekad menduduki landasan pacu, pesawat Garuda dari Biak penerbangan jam 06.41 WIT gagal mendarat dan terpaksa kembali ke Biak.
Baca Juga:
Untung saja, aksi ini segera bisa diatasi. Puluhan warga yang menggelar aksi pemalangan landasan pacu itu akhirnya bersedia membubarkan diri setelah bernegosiasi dengan aparat.
Baca Juga:
SENTANI - Puluhan warga Suku Sokoy dilaporkan menduduki landasan pacu Bandar udara Sentani, Jumat (28/8) pagi WIT. Akibatnya, aktivitas penerbangan
BERITA TERKAIT
- Jasad Bocah Diduga Korban Terkaman Buaya Ditemukan di Sungai Sangatta
- Sahrin Hamid: Gerakan Rakyat Jaktim Wajib Dukung Program Prorakyat Pramono-Doel
- SMB II Palembang Kembali Berstatus Bandara Internasional
- Pramono Anung Bakal Kejar Penunggak Pajak Kendaraan Bermotor di Jakarta
- Janji Dedi Mulyadi kepada Warga yang Tergusur Proyek Pelebaran Sungai Bekasi
- Napi Lapas Selong Tewas di Sungai, Ada Luka Sayatan