Bandara Sorong Berwajah Baru, tapi Masih ada yang Kurang...

jpnn.com - SORONG - Bandara Domine Eduard Osok (DEO) Sorong, kini sudah berwajah baru. Sayangnya, tampilan bandara yang sudah modern ini belum diimbangi dengan penambahan jumlah petugas bandara.
Hal itu dikeluhkan oleh Anike Marini, salah satu petugas Avsec (avian security) Bandara Sorong. Wanita 33 tahun ini mengatakan dirinya sampai kepayahan untuk menjalankan pekerjaannya.
"Kekurnagan personil Avsec, sangat pusing karena petugas (bandara) terbatas. Di sini pegawai hanya 17, outsourcing 19 orang. Kalau dulu kan bandaranya masih kecil, jadi masih cukup (petugas bandara)," ujar Anike saat ditemui di Bandara Sorong, Kamis (21/4).
Karena itu, dia berharap, segera ada penambahan petugas Avsec di Bandara Sorong.
"Karena kami di sini jam 04.30 WIT sudah mulai kerja kalau ada penerbangan pagi. Kami kerja sampai jam 15.00 WIT itu full personil. Harapannya ditambah (petugas bandara-red)," harap Anike. (chi/jpnn)
SORONG - Bandara Domine Eduard Osok (DEO) Sorong, kini sudah berwajah baru. Sayangnya, tampilan bandara yang sudah modern ini belum diimbangi dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Banjir Merendam 450 Rumah di Pangkalpinang
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron