Bandit Curanmor Masih Berkeliaran, Hati - Hati Parkir Motor

jpnn.com, SIDOARJO - Bandit-bandit curanmor masih leluasa beraksi di wilayah hukum Polresta Sidoarjo, Jatim. Dalam kurun waktu dua hari, setidaknya empat motor di sejumlah tempat dilaporkan raib.
Kasus itu menambah panjang daftar motor hilang. Berdasar reportase Jawa Pos, sejak Januari, lebih dari 100 motor hilang digasak maling.
BACA JUGA : Melawan Polisi, Pelaku Curanmor Sadis Dihadiahkan Timah Panas di Kaki
Kasus curanmor terbaru terjadi di Desa Saimbang, Sukodono, Selasa malam (11/6). Novi, pemilik motor, menjelaskan bahwa kendaraannya yang hilang adalah Honda Vario nopol L 3343 SF. Motor merah itu hilang saat diparkir di depan toko tempatnya bekerja.
''Diketahuinya sekitar pukul 20.00,'' ucap pegawai toko mebel tersebut kemarin (12/6).
Motor itu kali terakhir dipakai temannya. Motor dikunci setir sebelum ditinggal. Nah, 15 menit berselang si peminjam keluar.
BACA JUGA : Waspada ! Sudah 100 Motor Dicuri Komplotan Curanmor
Sejak awal Januari 2019 tercatat sudah ada 100 motor yang dicuri komplotan curanmor.
- Polisi Gerebek Indekos di Koja Jakarta Utara, Ini Hasilnya
- Berkedok Jadi Tukang Buah, Maling Gasak Motor Pak RT
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Belum Sempat Jual Motor Hasil Curian, Pria di Palembang Keburu Ditangkap
- Polisi Jatim Kejar-kejaran dengan 2 Maling Motor, Tegang
- Beraksi di 20 TKP, 2 Pelaku Curanmor Ditangkap Polisi, Tuh Orangnya!