Bandit Ini Bisa Tarik Uang di ATM Tanpa Kurangi Saldo
jpnn.com - jpnn.com - Aksi penarikan uang di mesin ATM tanpa mengurangi saldo dalam tabungan kembali terjadi.
Kali ini terjadi di Palembang, Sumatera Selatan, tepatnya di wilayah Mariana, Kecamatan Banyuasin I dan Giant Plaju.
Empat pelakunya berhasil diringkus anggota Polsek Mariana, Kamis (2/3) pukul 11.30 WIB.
Masing-masing, Fernando, 23, warga Tangerang Banten; Chandra (27), warga Kecamatan Pesiksu, Lahat; serta Wahyudi (23) dan Hengki (23), keduanya warga Kecamatan Kikim Selatan, Lahat.
“Mereka ditangkap saat hendak melarikan diri menuju arah Desa Prajen, Banyuasin,” kata Kapolres Banyuasin AKBP Andri Sudarmadi SIK didampingi Kapolsek Mariana AKP Nazirudin SIK, kemarin.
Mulanya, Fernando yang jadi otak pembobolan ATM itu pulang ke kampung halamannya di Lahat. Dia mengendarai mobil Jazz abu–abu B 1252 NKO milik saudaranya. Pengakuan sopir sebuah televisi swasta nasional ini, dia pulang untuk mengobati orang tuanya yang mengalami katarak.
Namun, muncul idenya untuk mempraktikkan ilmu membobol ATM yang pernah ia pelajari dari internet. Tersangka lalu mengajak tiga temannya, Chandra, Wahyudi, dan Hengki. “Para petani itu tergoda, akhirnya mau ikut ke Palembang dan beraksi bersama,” jelas Kapolres.
Mereka pun bagi peran. Fernando selaku eksekutor, Chandra pengalih perhatian di lokasi mesin ATM. Wahyudi sopir dan Hengki mentransfer uang ke ATM.
Aksi penarikan uang di mesin ATM tanpa mengurangi saldo dalam tabungan kembali terjadi.
- Tekan Stunting, Pemkot Palembang Luncurkan Dapur Sehat
- Ini Penyebab Cuaca Panas Ekstrem di Palembang
- Eddy Santana Singgung Sumsel yang Kaya tetapi Rakyatnya Miskin
- Ucok Harapkan Anak Muda Palembang Berpartisipasi dalam Pembangunan
- Satlantas Polrestabes Palembang Gelar Razia Gabungan, Ini yang Diincar
- Polda Sumsel Uji Coba Program Makan Siang Bergizi Gratis di SDN 145 Palembang