Bang Ara Tebar Semangat Pancasila di Jalur Pantura

Bang Ara Tebar Semangat Pancasila di Jalur Pantura
Suasana kirab budaya Taruna Merah Putih di jalur Pantura Subang, Jawa Barat, Minggu (27/11). Foto: TMP for JPNN.Com

jpnn.com - SUBANG - Organisasi sayap PDI Perjuangan, Taruna Merah Putih (TMP) menggelar jalan santai dan kirab budaya di Subang, Jawa Barat, Minggu (27/11). Seperti biasa, organisasi pimpinan Maruarar Sirait itu menyisipkan pesan tentang Pancasila dan pentingnya menghargai keragamaan di acara yang dikemas dengan label TMP Youth Festival itu.

Acara bertema Langkah Maju Pantura Subang Pancasila Rumah Kita itu digelar di Desa Sukamandi Jaya, Subang. Ada lebih dari 7.000 peserta jalan santai dan kirab budaya yang melintasi jalur pantai utara (pantura) Subang itu.

Maruarar dalam sambutannya mengatakan, TMP Youth Festival memang bertujuan menumbuhkan kecintaan pada Pancasila dan NKRI. Bagi politikus PDI Perjuangan itu, Pancasila yang merupakan dasar negara yang lahir dan berakar dari budaya masyarakat Indonesia.

"Pancasila adalah ideologi hidup. Ideologi yang menjadi rumah bersama,” katanya.

Ara -sapaan akrab Maruarar- menambahkan, mencintai Pancasila dan kebhinnekaan berarti menepis segala perbedaan suku, agama, ras dan antar-golongan (SARA). Menurutnya, perbedaan justru yang membuat Indonesia kaya.

“Jadikan perbedaan ini menjadi potensi untuk membangun bangsa. Bukan perbedaan ini menjadi pemisah antar anak bangsa," kata.

Maruarar dalam sambutannya Maruarar juga mengingatkan bahwa Indonesia sebagai sebuah negara demokrasi sangat menghargai perbedaan politik. Karenanya semua kalangan berhak melontarkan pendapat ataupun kritik sepanjang bisa dipertanggungjawabkan secara hukum.

"Negeri kita demokratis. Semua orang boleh menyampaikan kritik dan sarannya. Akan tetapi harus sopan dan baik. Jangan memaksakan pendapat dengan cara kasar," katanya.

SUBANG - Organisasi sayap PDI Perjuangan, Taruna Merah Putih (TMP) menggelar jalan santai dan kirab budaya di Subang, Jawa Barat, Minggu (27/11).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News