Bang Edi Luncurkan Buku 'Hukum Kepolisian' Lengkap dengan Kritikan

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) Dr Edi Hasibuan, SH, MH kembali melahirkan karya buku tentang kepolisian.
Pria yang akrab disapa Bang Edi ini melahirkan karya diberi judul 'Hukum Kepolisian', diterbitkan Penerbit Erlangga.
Buku ini sangat bagus bagi masyarakat terutama mahasiswa yang mendalami atau mengambil mata kuliah hukum kepolisian.
Menurut dosen pasacasarjana Universitas Bhayangkara, Jakarta ini, buku Hukum Kepolisian membahas tentang polisi Indonesia, grand strategi Polri, transformasi penegakan hukum, diskresi kepolisian hingga pengawasan terhadap kepolisian.
Buku ini merupakan karya kesembilan yang ditulis Edi Saputra Hasibuan dalam mendukung profesinya sebagai dosen di bidang kepolisian. Seluruh buku yang ditulis adalah tentang kepolisian.
Edi Saputra Hasibuan selain sebagai praktisi juga sebagai dosen di bidang hukum dan kriminologi.
Sebelumnya, Edi Hasibuan nama populer Edi Saputra Hasibuan adalah anggota Kompolnas periode 2012-2016. Kemudian pada 2024 ditunjuk presiden Jokowi menjadi anggota Panitia Seleksi Calon Anggota Kompolnas 2024 2028.
"Buku ini merupakan gabungan dari puluhan jurnal karya kami yang sudah diterbitkan di jurnal nasional dan jurnal internasional," ucapnya.
Direktur Eksekutif Lemkapi Edi Hasibuan meluncurkan buku kesembilan tentang kepolisian yang diberi judul 'Hukum Kepolisian', lengkap dengan kritikan.
- Tragedi Penembakan di Way Kanan, Lemkapi Desak TNI-Polri Segera Tetapkan Tersangka
- Isu Setoran dalam Kasus Penembakan 3 Anggota Polisi di Way Kanan Harus Dibuktikan dengan Jelas
- Kapolri Mutasi 10 Kapolda, Lemkapi Nilai Langkah Tepat Tingkatkan Kinerja dan Pelayanan
- Edi Hasibuan Sebut Perilaku Mantan Kapolres Ngada Memalukan Institusi Polri
- Sambut Mudik 2025, Lemkapi Apresiasi Slogan Kapolri
- Kritik Putra Kapolda Kalsel yang Bermewah-mewahan, Lemkapi: Contoh Kapolri dan Istri