Bang Herzaky, Ini Pesan Senior Agar Hati-Hati Mengeluarkan Pernyataan
jpnn.com, JAKARTA - Mantan politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean menyatakan Herzaky Mahendra Putra harus lebih berhati-hati lagi ke depannya dalam mengeluarkan pernyataan.
Hal ini lantaran posisi Herzaky sebagai juru bicara Partai Demokrat.
Ini merupakan ekor dari pernyataan Herzaky yang menyebutkan Megawati Soekarnoputri menggulingkan Abdurrahman Wahid (Gus Dur) saat menjadi presiden.
"Karena dia (Herzaky, red) berbicara mewakili partai. Jangan sampai nanti publik melihat bahwa Partai Demokrat ini buta sejarah, kasihan juga," kata Ferdinand kepada JPNN.com, Rabu (6/10).
Tak hanya itu, Ferdinand berpesan agar Herzaky lebih banyak lagi belajar sejarah politik Indonesia agar kejadian yang sama tidak terulang kembali.
"Supaya tidak terjadi salah penyampaian kepada publik, karena posisinya sangat vital di partai sebagai juru bicara," lanjutnya.
Sebelumnya, Herzaky menjelaskan pendirian Partai Demokrat ini muncul setelah Megawati menggulingkan Gus Dur.
Kala itu, kata dia, Susilo Bambang Yudhoyono menjadi calon wakil presiden untuk Megawati bersama satu kandidat lainnya yakni Hamzah Haz.
Juru bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra sebelumnya menyebut Megawati menggulingkan Gus Dur saat menjadi presiden.
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Eks Klien Curhat soal Survei Poltracking: Saya Rugi Besar, Data Ngaco Semua
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Status Tersangka Denny Indrayana di Kasus Payment Gateway Harus segera Dieksekusi
- Megawati Ungkap Survei Pesanan, Singgung Pertanyaan ke Responden By Phone