Bang Hinca Panjaitan Bakal Pertanyakan Kejadian Viral kepada Kapolri
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi III DPR RI Hinca Panjaitan menyatakan bakal menanyakan sejumlah kejadian melibatkan oknum polisi yang menyita perhatian publik dan viral di media sosial.
Menurut Hinca, Komisi III DPR juga akan terus mengawal agenda Presisi yang disampaikan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat uji kelayakan.
"Kami akan mengawal semuanya, termasuk polisi yang membanting pedemo," kata Hinca di Kemenkumham, Kamis (14/10).
Politikus Partai Demokrat itu juga menyoroti kasus dugaan pemerkosaan kakak beradik di Luwu Timur, Sulsel yang sempat viral melalui tagar #PercumaLaporPolisi.
"Ada yang di Sei Tuan, Sumut, dan bermacam-macam lagi," ucap Hinca.
Mantan Sekjen Partai Demokrat itu berharap seluruh jajaran kepolisian konsisten dengan tagline presisi yang menjadi prioritas kapolri.
Hinca juga mengapresiasi Kapolri Jenderal Listyo Sigit yang sudah merespons cepat beberapa kejadian yang menyita perhatian publik tersebut.
Dia mengingatkan bahwa sebagai penegak hukum, anggota Polri tidak boleh anarkistis, represif, dan harus tetap humanis. (mcr8/jpnn)
Anggota Komisi III DPR RI Hinca Pandjaitan akan meminta penjelasan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terkait kasus-kasus melibatkan kepolisian yang viral.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Kenny Kurnia Putra
- Kapolri Puji Langkah Gesit Menhut Raja Juli Bangun Kerja Sama demi Lindungi Hutan
- Raja Juli Temui Kapolri Bahas Penegakan Hukum Kehutanan
- Polisi Disebut Tak Netral di Pilkada Sulut, TPDI Somasi Kapolri dan Lapor ke Propam
- Sesuai Perintah Presiden & Kapolri, Bareskrim Bongkar Judi Online Jaringan Internasional
- Jenderal Sigit Pimpin Kenaikan Pangkat Satu Komjen dan Tiga Brigjen
- Dukung Langkah Prabowo Selamatkan Sritex, Komisi VII DPR Bakal Lakukan Ini