Bang Petrus ke KPK, Dua Terduga Mafia Tanah Dilaporkan

Bang Petrus ke KPK, Dua Terduga Mafia Tanah Dilaporkan
Koordinator Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TDPI) Petrus Salestinus melaporkan dugaan mafia tanah yang melibatkan penyelenggara negara ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta Selatan, Jumat (10/6). Foto: Fathan

Yang menjadi permasalahan, kata Petrus, penyidikan polisi dan penuntutan Kejaksaan Negeri Tangerang justru hanya membangun konstruksi perkara melalui penyerobotan dan pemalsuan. Masalah kasus dugaan korupsi tidak diproses hukum.

"Fakta ada suap dan gratifikasi dalam proses pelayanan publik pemberian administrasi kepada masyarakat, kok, korupsinya tidak dikembangkan, tetapi didiamkan," kata Petrus.

Petrus pun mempertanyakan komitmen penegak hukum dan Presiden Jokowi mengenai dua kasus di atas itu.

"Pesan presiden dua-tiga hari yang lalu bahwa pemberantasan mafia tanah akan melibatkan atau menarik kementerian lintas institusi dalam hal ini KPK disebut-sebut sebagai institusi yang akan dilibatkan dalam pemberantasan mafia tanah," jelas dia. (tan/jpnn)



Video Terpopuler Hari ini:

Petrus Salestinus menagih komitmen penegak hukum dan Presiden Jokowi mengenai pemberantasan mafia tanah.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News