Bang Ruhut Masuk Tim Ahok-Djarot karena Usulan Politikus PDIP Ini
jpnn.com - JAKARTA - Politikus Partai Demokrat Ruhut Sitompul tidak sekadar mendukung pasangan Basuki T Purnama-Djarot Saiful Hidayat. Dia kini terlibat aktif dalam tim pemenangan pasangan calon petahana itu.
Ya, anggota Komisi III DPR itu dipercaya menjadi juru bicara Tim Pemenangan Ahok-Djarot. Namanya didaftarkan bersama puluhan anggota tim lainnya ke KPU DKI sore tadi, Selasa (4/10).
"Iya betul Ruhut sebagai juru bicara dan namanya sudah diserahkan (ke KPU) sore tadi," ujar Sekretaris Tim Pemenangan Ahok-Djarot, Ace Hasan Syadzily saat dihubungi.
Menurut politikus Golkar itu, nama Ruhut diusulkan oleh Ketua Tim Pemenangan Prasetio Edi Marsudi langsung. Kemudian usulan itu disetujui oleh unsur partai pengusung dan juga relawan Ahok-Djarot.
Posisi Ruhut di dalam tim Ahok-Djarot membuatnya semakin bersebrangan dengan Partai Demokrat. Seperti diketahui, pada Pilkada DKI 2017 ini Demokrat mengusung pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni.
Sampai saat ini belum ada komentar dari Ruhut soal penunjukannya sebagai juru bicara. Politikus asal Sumatera Utara itu tidak mengangkat teleponnya saat dihubungi JPNN beberapa saat lalu. (dil/jpnn)
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat Ruhut Sitompul tidak sekadar mendukung pasangan Basuki T Purnama-Djarot Saiful Hidayat. Dia kini terlibat aktif
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ribuan Pemuda Indonesia Center Deklarasi Dukungan kepada Ridwan Kamil
- Indah Amperawati Siap Wujudkan Pemerataan Pembangunan di Lumajang lewat Program Dana Dusun
- Ongen Sangaji Desak Walkot Jaktim & Camat Cakung Turun Tangan Tertibkan Kandang Sapi
- Dewan Etik Persepi Cacat Etika Karena Merangkap Wasit & Pemain
- Putusan MK: Pejabat Daerah dan Anggota TNI/Polri Tak Netral Bisa Dipidana
- Forum Muda Jakarta Dukung Paslon RIDO di Pilkada 2024