Bang Sandi Bangga Bisa Penuhi Tantangan Sri Mulyani
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno merasa sudah mampu mewujudkan tantangan Menteri Keuangan Sri Mulyani terkait pendapatan pajak daerah yang harus maksimal.
Menurut Sandi, Pemprov DKI telah berhasil mencapai target pendapatan pajak yakni mencapai sekitar Rp 1,2 triliun.
"Menurut saya patut syukuri dan ini juga mengirimkan pesan ke Bu Sri Mulyani bahwa kami melampaui target penerimaan pajak lebih dari seratus persen, menuju 104 persen," kata Sandi, Selasa (2/1).
Menurutnya, capaian tersebut merupakan kerja sama semua pihak termasuk Komisi Pemberantasan Korupsi dan Badan Pemeriksa Keuangan.
Dia juga mengungkapkan, masih ada Rp 230 miliar lagi yang ingin ditagih pada Januari ini.
"Jadi insyaallah akan tembus Rp 1,5 triliun," kata dia.
Sandi juga mengharapkan, ke depannya pendapatan pajak DKI semakin meningkat.
Keberhasilan dan semangat kerja Badan Pajak dan Retribusi Daerah Jakarta ini diharapkan bisa menular ke Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lainnya.
Sandiaga Uno menyebutkan, Pemprov DKI telah berhasil mencapai target pendapatan pajak, seperti keinginan Menkeu Sri Mulyani.
- Publik Kritik Keras Wamenkeu Anggito Abimanyu Soal Pernyataannya Terkait Judi Online
- Kemenkeu Satu
- Sampai Kapan
- Pernah Hidup Susah, Andra Soni Janji Bakal Bikin Lapangan Kerja Luas di Banten
- Kunjungi Kedai Saat Kopi di Surabaya, Sandiaga Uno: Konsepnya Unik
- WATERBOMB Festival Hadirkan Sensasi Musik dan Perang Air untuk Penggemar K-Pop