Bang Sandi Hanya Percaya Survei Sendiri

jpnn.com - jpnn.com - Calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, beragam survei yang dirilis akan diterima pasangan Anies - Sandi sebagai feedback.
"Angka yang kami yakini adalah angka survei internal yang tidak pernah kami rilis," kata Sandiaga, Selasa (7/2).
Menurut Sandiaga, survei internal dan data yang didapatkan pasangan Anies-Sandi menunjukkan momentum yang signifikan dalam dua minggu terakhir.
"Kami syukuri dan pastikan untuk melenggang kita harus konsolidasi dan kami pastikan tidak ada potensi kecurangan Pilkada ini. Kita yakin warga Jakarta ingin pemilu berkualitas dan berintegritas," ungkapnya.
Dikatakan cawagub yang berpasangan dengan Anies Baswedan itu, dirinya sangat siap apabila kontestasi pilkada berlangsung satu atau dua putaran.
"Kami siap satu putaran. Kami siap juga dua putaran. Kami berharap yang terbaik," kata dia.
Ikhtiar dirinya selama setahun terakhir, tambah Sandiaga, sudah memasuki titik akhir. Ia pun berharap perjuangan yang dilakukannya tidak ternodai dengan perpecahan.
"Tapi justru turunkan suhu dan tensi politik dan hadirkan pemilu yang sejuk," pungkasnya.
Calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, beragam survei yang dirilis akan diterima pasangan Anies - Sandi sebagai
- Tanggapi Survei LPI, Pengamat Unhan: Survei Bagian dari Pendidikan Politik
- Merilis Hasil Survei LPI, Ali Ramadhan: Pemerintahan Prabowo – Gibran Solid
- Survei Ninja Xpress: 40% Konsumen Singapura & Malaysia Beli Barang dari Indonesia
- Sandiaga Uno Dorong Bali menjadi Pusat Wisata Medis
- Ternyata Kelas Menengah Hidup Pakai Tabungan di Tengah Ketidakpastian Ekonomi
- Sandiaga Uno Apresiasi Program UMKM Start Up di Bogor