Bang Sandi Hanya Percaya Survei Sendiri
jpnn.com - jpnn.com - Calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, beragam survei yang dirilis akan diterima pasangan Anies - Sandi sebagai feedback.
"Angka yang kami yakini adalah angka survei internal yang tidak pernah kami rilis," kata Sandiaga, Selasa (7/2).
Menurut Sandiaga, survei internal dan data yang didapatkan pasangan Anies-Sandi menunjukkan momentum yang signifikan dalam dua minggu terakhir.
"Kami syukuri dan pastikan untuk melenggang kita harus konsolidasi dan kami pastikan tidak ada potensi kecurangan Pilkada ini. Kita yakin warga Jakarta ingin pemilu berkualitas dan berintegritas," ungkapnya.
Dikatakan cawagub yang berpasangan dengan Anies Baswedan itu, dirinya sangat siap apabila kontestasi pilkada berlangsung satu atau dua putaran.
"Kami siap satu putaran. Kami siap juga dua putaran. Kami berharap yang terbaik," kata dia.
Ikhtiar dirinya selama setahun terakhir, tambah Sandiaga, sudah memasuki titik akhir. Ia pun berharap perjuangan yang dilakukannya tidak ternodai dengan perpecahan.
"Tapi justru turunkan suhu dan tensi politik dan hadirkan pemilu yang sejuk," pungkasnya.
Calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, beragam survei yang dirilis akan diterima pasangan Anies - Sandi sebagai
- Tri Adhianto-Harris Bobihoe Masih Unggul di Pilwalkot Bekasi Versi LKPI
- Simulasi Pilbup Kapuas Hulu, Wahyudi-Oktavianus Ungguli Frasiskus-Sukardi
- Survei LSI: Willem Wandik-Aloysius Giyai Libas 3 Rivalnya di Pilgub Papua Tengah
- Survei: Ridwan Kamil-Suswono Paling Banyak Dipilih Kalangan Gen Z
- Survei Nusakom Pratama: Abdul Razak-Sri Suwanto Paling Unggul di Pilgub Kalteng
- Persepi Jatuhkan Sanksi kepada Poltracking soal Beda Hasil Survei Pilgub Jakarta