Bang Toyib Divonis Penjara Seumur Hidup

Sabu-sabu tersebut bakal dikirim dari Tarakan ke Samarinda. Selain itu, Bang Toyib juga bersalah melakukan tindak pidana pencucian uang, atas hasil narkotika tersebut sejak 2013 hingga 2015, berupa uang dan aset.
Yakni dua buah bangunan, tiga unit mobil dan tiga unit sepeda motor. Majelis hakim menjelaskan hasil dari narkotika tersebut sejak 2013 hingga 2015 diperkirakan mencapai Rp 23,9 miliar.
Atas putusan majelis hakim tersebut, penasihat hukum Bang Toyib, Robi Anugerah Marpaung menyatakan kliennya tersebut keberatan dan mengajukan banding.
Robi mengatakan, alasan mengajukan banding karena putusan tersebut dinilai tidak berdasarkan fakta di persidangan, tetapi berlandaskan atas pernyataan yang telah dicabut dan lebih cenderung pernyataan seorang terdakwa waktu proses awal pemeriksaan di Bone, Sulawesi Selatan.
“Jadi, itu yang lebih cenderung, bukan fakta persidangan. Kalau dalam fakta persidangan tidak ada kaitannya antara perkara Nur Salam dengan terdakwa,” tutur Robi usai persidangan.
Robi juga menilai majelis hakim tidak bersikap independen. Putusan majelis hakim dianggapnya terpengaruh dengan situasi dan kondisi yang terjadi di masyarakat.
“Kita ketahui bersama, beberapa hari lalu setelah putusan kewenangan itu kan banyak tekanan dari masyarakat sehingga majelis hakim terpengaruh dan putusan jadi tidak independen. Tidak melihat dari sisi fakta persidangan, lebih cenderung ambil muatan dari masyarakat. Oleh karena itu, dalam waktu dekat kami akan menyampaikan memori banding,” bebernya.
Terkait tudingan penasihat hukum Bang Toyib tersebut, Wakil Ketua PN Tanjung Selor Ahmad Syarif menyatakan majelis hakim yang memimpin persidangan sudah bersikap independen.
TANJUNG SELOR – Pengadilan Negeri Tanjung Selor, Kalimantan Utara, menggelar sidang asus penyalahgunaan narkotika dengan tersangka Arman Suyuti
- Mami U jadi Tersangka Prostitusi di Mansion Semarang
- Cabuli Bocah, Pria di Aceh Timur Ini Ditangkap Polisi
- Polisi Ungkap Pencurian 18 Ton Batu Bara di Cirebon, Tangkap 3 Pelaku
- Soal Denda Rp 48 Miliar Pagar Laut, Kubu Kades Kohod Bilang Begini
- Buronan Kasus Penipuan Bermodus Janjikan Proyek Bendungan Ditangkap di Jakarta Selatan
- Kantongi Puluhan Paket Sabu-Sabu Siap Edar, Pria di Musi Rawas Diringkus