Bangkitkan LMPV, Suzuki Andalkan Ertiga Diesel
jpnn.com - jpnn.com - Suzuki menggebrak dengan menghadirkan Suzuki New Ertiga Diesel Hybrid.
Sebelumnya, Suzuki lama tidak melakukan penyegaran di segmen low multipurpose vehicle (LMPV).
Generasi ke-6 Suzuki Ertiga itu menjadi satu-satunya pengguna teknologi diesel hybrid di kelas LMPV.
Setiawan Surya, 4W marketing brand development PT Suzuki Indomobil Sales, menyatakan bahwa pasar Jawa Timur menjadi andalan untuk penjualan Ertiga Diesel Hybrid dengan transmisi manual.
Kemacetan di Jabodetabek membuat Ertiga dengan transmisi otomatis lebih diminati.
Mesin diesel yang diusung Suzuki untuk mobil keluarga dinilai cocok dengan selera konsumen di Jawa Timur.
Menurut Direktur PT United Motors Center Prabowo Liegangsaputro, penjualan mobil diesel di Jawa Timur lebih tinggi daripada rata-rata nasional.
Sejak Ertiga Diesel Hybrid diperkenalkan pada akhir pekan lalu, United Motors memanen inden 60 unit.
Suzuki menggebrak dengan menghadirkan Suzuki New Ertiga Diesel Hybrid.
- LKP Dimy Motor Punya Metode Pendidikan Berkelanjutan, Alumninya Jadi Bos Bengkel
- ADI Kerja Sama dengan Beifang untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen-Mahasiswa di Bidang Otomotif
- KPPU Didesak Dalami Isu Persaingan Usaha Tak Sehat di Industri Otomotif
- Pertamina Konsisten Mendukung Ajang MotoGP di Indonesia dalam 3 Tahun Terakhir
- Perkembangan Industri Otomotif Stagnan, Ahli Hukum Persaingan Usaha Ungkap Penyebabnya
- Fastlane Mandalika Track Day 2024 by Royal Brewhouse Bukan Hanya Ajang Balap Semata