Bangkitkan Nasionalisme, Tanah Air Project Gelar Tur ke Sekolah
jpnn.com, JAKARTA - Band rock patriotik, Tanah Air Project menggelar sebuah tur yang bertajuk 'Tanah Air Project Goes To School'.
Sesuai dengan tajuk yang dipilih, tur tersebut merupakan sebuah gebrakan untuk mengadakan pertunjukan di sekolah.
Grup yang beranggotakan Vialinda dari Yogyakarta, Daniel Mantiri, Gerard Laisina, Ezekiel Rangga, dan Ardika Prayudha dari Jakarta itu dikenal dengan semangat nasionalisme yang tajam dalam karya-karyanya.
Tanah Air Project sejauh ini sudah merilis enam single bertemakan nasionalisme seperti Negeri Pemenang, Kandang Kita, Anak Indonesia, Hegemoni, Selamanya Kita, dan Song Of Deliverance.
Semua lagu tersebut dirilis di bawah naungan label Aquarius Musikindo dan bakal dibawakan dalam tur mendatang.
Tanah Air Project Goes To School dilaksanakan di lima Sekolah Menengah Atas kawasan Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat.
Tujuannya tidak hanya memperkenalkan musik Tanah Air Project, tetapi juga untuk membangun dan mempererat rasa persatuan serta nasionalisme generasi muda.
Setiap sekolah yang dikunjungi dihibur dengan penampilan live yang energik dan menawan dari Tanah Air Project.
Band rock patriotik, Tanah Air Project akan menggelar sebuah tur yang bertajuk 'Tanah Air Project Goes To School'.
- Afgan dan Thuy Bawa Kesedihan dalam Video Criminal (Over You)
- Bryan Domani jadi Brand Ambassador Perfect White Series
- Barbie Kumalasari Blak-blakan Sudah 9 Kali Operasi Plastik
- Soal Penangkapan Gunawan Sadbor, Polisi Beri Penjelasan
- Proses Cerai dari Baim Wong, Paula Verhoeven Curhat Soal Anak
- Menuju 30 Tahun, Miles Films Hadirkan Flickering Spirit