Bangsal Isolasi Bakal Jadi Film Thriller Horror Paling Mengerikan

jpnn.com, JAKARTA - Rumah Produksi Mesari Pictures dan JP Pictures memproduksi film bergenre horor thriller berjudul Bangsal Isolasi dan menunjuk Citrus Sinema sebagai mitra distribusi resmi.
Film ini dibintangi oleh Wulan Guritno, Kimberly Ryder, Ibrahim Risyad, Piet Pagauw Roweina Umboh, dan Ryan DeYe.
Bangsal Isolasi berkisah tentang seorang jurnalis Perempuan yang menyamar menjadi narapidana karena ingin mengungkap kasus kematian misterius di lapas Perempuan.
Penyelidikan itu membawanya pada rahasia ruang isolasi yang memiliki rumor mengerikan bahwa siapa pun yang masuk ke sana akan berakhir dengan kematian tragis.
Sutradara Adhe Dharmastriya mengungkapkan bahwa film Bangsal Isolasi memiliki konsep cerita yang menarik.
Menurut dia, film tersebut adalah suspend thriller yang dibalut dengan kisah horor.
"Ini film pertama yang mindsetnya di penjara wanita. Mungkin yang lain-lain penjara ada, tetapi kalau penjara wanita belum ada," ujar Adhe Dharmastriya, dalam keterangannya, Senin (4/9).
Film ini diprakasai oleh Executive Produser dan Produser Mesari Pictures, Darmawan Suryadi, pengusaha properti yang merambah ke dunia layar lebar.
Mesari Pictures dan JP Pictures menghadirkan film thriller horror paling mengerikan lewat Bangsal Isolasi.
- Satu Proyek dengan Kekasih, Kevin Julio: Aku Banyak Belajar
- Demi Film Samar, Imelda Therinne Riset Langsung Kehidupan Komikus Cerita Horor
- Film Setan Botak di Jembatan Ancol, Penantian Panjang Ozy Syahputra Terbayarkan
- Morgan Oey Sebut Pernikahan Arwah Menjadi Tontonan yang Berbeda
- Bintangi Film Janur Ireng, Masayu Anastasia Cerita Soal Karakternya
- Film Pernikahan Arwah (The Butterfly House) Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini