Bangun Apartemen The Parc, SouthCity Gandeng GoWork

Bangun Apartemen The Parc, SouthCity Gandeng GoWork
Bangun Apartemen The Parc, SouthCity Gandeng GoWork CEO & Direktur SouthCity Peony Tang dan CEO GoWork Vanessa Li. Foto: GoWork ?

jpnn.com, JAKARTA - GoWork bekerja sama dengan PT Setiawan Dwi Tunggal (SouthCity) untuk membangun hunian apartemen pintar dengan konsep integrasi coliving dan coworking pertama di Indonesia, yakni The Parc di Pondok Cabe, Jakarta Selatan.

GoWork sendiri merupakan penyedia jasa coworking space terbesar di Indonesia, sedangkan PT Setiawan Dwi Tunggal ialah pengembang SouthCity.

CEO & Direktur SouthCity Peony Tang menjelaskan, pihaknya merancang The Parc untuk menjadi sebuah manifestasi dari kehidupan komunal masa kini.

BACA JUGA: Harga Terjangkau dan Lokasi Strategis, Tower U Apartemen Meikarta Laris Manis

Dia menambahkan, The Parc menyediakan wadah kesempatan bagi para penghuni untuk saling berbagi dan berkolaborasi.

“Namun, tetap mengutamakan fungsi hunian yang menjunjung tinggi privasi, keamanan, dan kenyamanan tempat tinggal,” ungkap Peony, Selasa (30/4).

The Parc merupakan apartemen dengan konsep coliving pertama di Indonesia dengan jumlah mencapai 1.701 unit di lahan seluas 1,5 hektare.

Konsep coliving tersebut tecermin dari 70 persen area yang didekasikan untuk fasilitas khusus komunitas, ruang rekreasi, dan area hijau(eco-area) yang tersanding dengan kawasan superblok SouthCity seluas 55 hektare.

GoWork bekerja sama dengan PT Setiawan Dwi Tunggal (SouthCity) untuk membangun hunian apartemen pintar dengan konsep integrasi coliving dan coworking pertama di Indonesia, yakni The Parc di Pondok Cabe, Jakarta Selatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News