Bangun Pabrik Semen di Papua, Bupati: Ini Seperti Jodoh
jpnn.com - JAKARTA – Pabrik semen untuk kali pertama akan dibangun di Papua. Pembangunan pabrik ini merupakan kerjasama PT Semen Indonesia (Persero) dan Pemerintah Kabupaten Jayapura.
Kerjasama ini diteken Kamis (2/4) lalu yang dilaksanakan di Jayapura, menindaklanjuti MoU di Gresik pada 26 Februari 2015. Semen Gresik diwakili oleh Direktur Pengembangan Usaha dan Strategi Bisnis Rizkan Chandra, sedangkan Pemkab Jayapura diwakili Bupati Mathius Awoitauw.
”Ini seperti jodoh. Mereka punya keahlian dan keinginan untuk mengembangkan industri semen di Papua karena prospek konsumsi semen yang menjanjikan serta peluang ekspor ke Papua New Guinea. Sedangkan, kami ingin berbagai industri strategis yang membutuhkan semen mudah dikembangkan di sini supaya ekonomi dapat berkembang lebih pesat. Jadi sudah bersinergi dan sekarang kita kawinkan,” papar Mathius dalam keterangan tertulisnya kemarin.
Sebab, imbuhnya, bila industri dibangun, maka ekonominya bisa makin kuat, dan kualitas kehidupan rakyat bisa makin meningkat. ”Inilah Jayapura baru yang ingin dicapai,” cetusnya.
Selain itu, kerjasama ini sejalan dan membantu mewujudkan rencana pemerintahan Presiden Joko Widodo dalam percepatan pembangunan Indonesia Bagian Timur. Dia mengatakan, Jokowi telah berulang kali berpesan kepada dirinya bahwa Papua harus dibangun dan itu menjadi salah satu prioritas pemerintahan saat ini.
”Pabrik semen ini juga akan membuka lapangan kerja bagi putra putri Jayapura. Maka dari itu putra putri Jayapura, Papua harus mempersiapkan diri secara kemampuan untuk mendapatkan kesempatan kerja yang ada di pabrik semen ini. Dengan demikian maka ini bisa menjadi contoh bahwa kita harus membangun ‘Papua-nya’, dan bukan hanya membangun ‘di Papua’,” ujarnya.
Sementara itu, Rizkan mengatakan, pemancangan tiang pertama pabrik berkapasitas 1 juta ton per tahun ini ditargetkan Januari 2016 dengan investasi sekitar USD 150 juta. Pembangunan pabrik rencananya akan dituntaskan dalam waktu tiga tahun.
Pembangunan dan pembiayaan akan dikoordinasikan oleh Semen Indonesia, sedangkan Pemkab Jayapura membantu dalam sosialisasi serta pembicaraan dengan masyarakat setempat yang lokasinya akan digunakan untuk pengembangan industri semen.
JAKARTA – Pabrik semen untuk kali pertama akan dibangun di Papua. Pembangunan pabrik ini merupakan kerjasama PT Semen Indonesia (Persero) dan
- Bea Cukai dan Pemda Bersinergi Menegakkan Hukum di Bidang Cukai Lewat Kegiatan Ini
- Injourney Aviation Services Ikut Sukseskan D-Futuro Futurist Summit 2024
- Dukung Energi Bersih, KCE Tawarkan Solar Panel untuk Industri & Rumah Tangga
- BTN Optimistis Pertumbuhan Kredit On Track
- Rekind Sukses Bangun Kubah Pabrik Semen Pertama di Indonesia sekaligus Terbesar di Dunia
- Selamat, Jasa Raharja Raih Penghargaan Indonesia Best Insurance Awards 2024