Bangun Rumah Sakit Khusus Liver

Bangun Rumah Sakit Khusus Liver
Bangun Rumah Sakit Khusus Liver
JAKARTA – Tahun ini PT Kimia Farma Tbk akan melebarkan sayap bisnisnya. Perusahaan BUMN itu akan membangun rumah sakit khusus liver atau hepatitis. Rumah sakit yang rencananya akan dibangun di atas lahan 5.200 m2 di Jalan Sahardjo, Tebet, Jakarta, ini membutuhkan dana sekitar Rp 300 miliar.

’’Rumah sakit khusus hepatitis ini kita bangun 8 lantai. Nilai investasinya sekitar Rp 300 miliar,’’ kata Sekretaris Korporat Kimia Farma Djoko Rusdianto di Jakarta kemarin (4/1).

 

Dari dana yang dibutuhkan Rp 300 miliar itu, Kimia Farma akan menggandeng mitra dan profesional. Pihak perbankan, sebut Djoko, juga telah berminat menggelontorkan pinjaman untuk membiayai rumah sakit ini.

 

Memuluskan rencana pendirian rumah sakit khusus liver ini, Kimia Farma telah menjalin kerja sama dengan pihak swasta yang juga memiliki bisnis rumah sakit. Pembangunan rumah sakit khusus ini ditargetkan bisa berjalan di kuartal II-2013.

 

JAKARTA – Tahun ini PT Kimia Farma Tbk akan melebarkan sayap bisnisnya. Perusahaan BUMN itu akan membangun rumah sakit khusus liver atau hepatitis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News